Page 135 - 00_sampul_depan.pdf
P. 135
b. Tata nama alkena
1) Rantai induk adalah rantai karbon terpanjang yang mengandung ikatan rangkap
C=C. Nama rantai induk berasal dari nama alkana, dengan akhiran –ana diganti
menjadi –ena
CH 3
|
CH 2
|
CH 3 CH 2 CH 2 C CH 2
rantai induk: pentena
2) Rantai induk diberi nomor sedemikian sehingga atom C pertama yang terikat ke
ikatan C=C memiliki nomor sekecil mungkin.
CH 3
|
CH 2
|
CH 3 CH 2 CH 2 C CH 2
5 4 3 2 1
rantai induk: 1-pentena
3) Ketentuan lain sama dengan tata nama alkana
Contoh:
CH 3
1 2 3 |
CH 2 C CH 2 CH 2 CH CH 3
| 4 5 6
CH 2
|
CH 3
2-etil-5,5-dimetil-1-heksena
c. Sifat alkena
1) Sifat fisis
Sifat fisis alkena mirip dengan alkana. Alkena tidak larut dalam air, tetapi
mengambang di atas air. Alkena dengan massa molekul rendah berwujud gas pada
suhu ruang, sedangkan alkena yang lain berbentuk cair atau padatan.
128