Page 193 - MODUL_IPS-SOSIOLOGI_2021 (1)_Neat
P. 193
pernyataan meliputi fakta, data, pengetahuan, konsep, pendapat, persepsi,
dan evaluasi responden terhadap fokus masalah atau variabel yang dikaji
dalam penelitian.
Pertanyaan dalam pedoman wawancara harus terstruktur. Suatu
pertanyaan umum hendaknya diikuti dengan pertanyaan yang lebih khusus
dan lebih terurai. Adapun instrumen yang digunakan dalam wawancara di
antaranya voice recorder, handycam, daftar pertanyaan, dan buku catatan.
Wawancara dapat dibedakan menjadi tiga jenis sebagai berikut:
1. Wawancara terstruktur yaitu wawancara yang dilakukan secara
langsung meng- gunakan pedoman wawancara yang telah disiapkan.
2. Wawancara tidak terstruktur yaitu wawancara yang dilakukan
tanpa meng- gunakan pedoman wawancara. Peneliti dapat memodifikasi
proses wawancara sesuai situasi dan kondisi secara lebih fleksibel.
3. Wawancara kombinasi, yaitu perpaduan antara wawancara
terstruktur dan wawancara tidak terstruktur. Pedoman wawancara hanya
berisi garis besar pertanyaan utama yang perlu ditanyakan peneliti.
Peneliti bebas melakukan improvisasi dengan menanyakan informasi
lain.
Kelebihan metode pengumpulan data melalui wawancara sebagai berikut.
1) Informasi yang diperoleh lebih mendalam.
2) Peneliti dapat mengembangkan pertanyaan sesuai kondisi terbaru.
3) Dapat dilakukan pada semua golongan masyarakat, misalnya
kalangan tuna- aksara.
4) Peneliti dapat menemukan informasi khusus dari informan.
5) Peneliti dapat menilai kejujuran informan.
Kekurangan metode pengumpulan data melalui wawancara sebagai
berikut.
1) Sangat bergantung pada kepekaan peneliti.
2) Membutuhkan banyak waktu.
3) Interpretasi data dapat dipengaruhi oleh informan.
b. Observasi
Observasi adalah pengumpulan data dengan cara memperhatikan langsung
182 | IPS - Sosiologi