Page 48 - bahan ajar menulis ilmiah bahasa indonesia
P. 48
Misalnya, pemerintah mewajibkan masyarakat untuk menaati protocol kesehatan, agar
mengurangi kasus penyebaran Covid-19. Penulis akan menjelaskan mengenai apa saja
yang termasuk kedalam protokol Kesehatan yang akan ditaati oleh masyarakat.
3. Deskriptif yaitu artikel yang memaparkan suatu permasalahan yang sedang terjadi di
lingkungan masyarakat dengan tujuan agar pembaca mengetahuinya. Jenis artikel ini
berupa laporan atau reportase, bedanya pada artikel deskriptif ini penulis dapat
menjelaskan opini dan gagasannya.
4. Prediktif yaitu artikel yang menjelaskan ramalan terkait yang akan terjadi di masa
depan berdasarkan ramalan penulis. Seperti ramalan cuaca maupun kerusakan hubungan
sosial.
5. Preskriptif, yaitu artikel yang berisi tata cara untuk melakukan sesuatu dengan tujuan
agar pembaca tidak mengalami kekeliruan maupun kesalahan dalam melakukan sesuatu.
Seperti tata cara hidup sehat, menjaga pola makan dan pola hidup hemat (dalam Artikel
Rumput Nektar oleh Wojowasito dan Poerwodarminto, 2013). Terdapat dua artikel,
yaitu:
1. Angket yang Diangkat dari Hasil Penelitian Lapangan (Artikel Hasil Penelitian)
Merupakan karya tulis ilmiah yang didasari hasil penelitian dari
permasalahan yang diteliti. Artikel disusun dengan menampilkan aspek laporan
penelitian secara keseluruhan dengan disajikan secara padat, ringkas, dan jelas.
2. Artikel Non Penelitian
Sebuah artikel yang berisi simpulan yang relevan dengan penelitian
sebelumnya dan teori yang digunakan untuk mendukung pembahasan dalam artikel
nonpenelitian. Prosedur teknis penulisan artikel ilmiah, terdiri dari:
a. Pengembangan gagasan pemikiran,
b. Perencanaan penulisan naskah,
c. Pengembangan paragraph,
d. Penulisan draf
e. Simpulan secara menyeluruh
37