Page 78 - SEJARAH WAJIB KELAS X_Neat
P. 78

Kesimpulan

                       Setelah membaca secara keseluruhan  bab ini  marilah  kita
                 sama-sama menyimpulkan nilai-nilai  apa  yang dapat dipetik dari
                 kehidupan masa lalu itu untuk kehidupan pada masa kini dan masa
                 mendatang.


                 1.  Untuk mempelajari sejarah awal manusia ahli sejarah bergantung
                    pada disiplin arkeologi, geologi dan biologi dan cabang-cabang
                    ilmu lainnya. Masa praaksara terbentang dari penemuan manusia
                    pertama di planet bumi ini hingga ditemukannya tulisan. Cerita
                    sejarahnya mulai sejak sekitar 500.000 atau barangkali sekitar
                    250.000 tahun lalu.


                 2.  Pengetahuan    tentang   kehidupan     manusia    praaksara
                    menyediakan  jawaban tentang asal-usul   manusia dan
                    kemanusiaan, serta keberadaan manusia di dunia dalam mencapai
                    impiannya dan rintangan-rintangan yang dihadapinya. Sebagai
                    sebuah  bangsa, pembelajaran mengenai  kehidupan  manusia
                    praaksara  hendaknya  menggugah  kita untuk  memperbarui
                    pertanyaan klasik seperti, dari manakah kita berasal dan
                    bagaimana evolusi perjalanan hidup manusia di masa lalu hingga
                    mencapai suatu tahap sejarah ke tahap berikutnya?

                 3.  Semakin sadar kita tentang asal usul dan evolusi yang dijalani
                    nenek moyang di masa lampau, hendaknya semakin ingat pula
                    kita tentang tugas dan tanggung jawab sebagai seorang peserta
                    didik yang akan membangun bangsa ini.


                 4.  Nenek moyang orang Indonesia di masa lampau telah menjalani
                    sejarah yang amat panjang dan berat dengan segala tantangan
                    zaman yang dihadapi pada masanya. Mereka telah mengalami
                    evolusi atau transformasi sedemikian rupa yaitu, dari nomaden
                    ke  kehidupan menetap,  dari  mengumpulkan makanan dan
                    berburu menjadi penghasil bahan makanan, dari ketergantungan





                                                                                  Sejarah Indonesia  69
   73   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83