Page 49 - E-book Berbasis Multiple Intelligences
P. 49

Berbasis Multiple Intelligences



            Rantai makanan memang lebih mudah untuk dipelajari karena sederhana dan
           hanya  searah.  Namun,  sebenarnya  rantai  makanan  tidak  dapat
           merepresentasikan hubungan kompleks yang terjalin antar organisme dalam
           ekosistem. Oleh karena itu, para ahli ekologi menemukan model yang lebih

           tepat  dalam  merepresentasikan  aliran  energi  dan  materi  dalam  ekosistem.
           Model yang dianggap lebih sesuai adalah jaring-jaring makanan (food web).


         C.        Jaring-jaring Makanan


             Dalam  ekosistem  tiap  trofik  dapat  makan  dan  dimakan  oleh  lebih  dari  satu
           organisme  di  tingkat  trofik  yang  lain.  Suatu  produsen  yang  sama  dapat
           membentuk  beberapa  rantai  makanan  kompleks  saling  berhubungan  yang
           biasa dikenal dengan "jaring-jaring makanan". Semakin kompleks jaring-jaring

           makanan  yang  terbentuk,  semakin  tinggi  juga  tingkat  kestabilan  ekosistem.
           Oleh karena itu, untuk menjaga kestabilan yang homeostasis dalam ekosistem,
           suatu  rantai  makanan  tidak  boleh  terputus  akibat  hilangnya  salah  satu  atau
           beberapa  organisme.  Jika  hal  tersebut  terjadi  akan  berpengaruh  terhadap
           keseimbangan suatu ekosistem.

































                                   (Sumber: Cambridge ICGSE, 2014)
                      Gambar 2.4 Contoh jaring-jaring makanan di ekosistem darat






                                                                                             39.
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54