Page 8 - MODUL UNTUK GURU
P. 8

TUJUAN PENYUSUNAN MODUL

                Modul  disusun  untuk  memberikan  alternatif  sumber  belajar  bagi  siswa  dan  media
                pembelajaran untuk guru. Modul juga diharapkan dapat mempermudah proses belajar

                mengajar  online  di  masa  covid.  Modul  mengikuti  sintak  pembelajaran  kontekstual.
                Kegiatan  pada  modul  didesain  berpusat  pada  siswa  dan  memfasilitasi  siswa  untuk

                melakukan  eksplorasi  pada  berbagai  sumber  belajar  yang  ditautkan  sehingga  pada

                siswa terfasilitasi untuk mengkonstruksi pengetahuan secara mandiri.


                              KOMPONEN PEMBELAJARAN BERBASIS KONTEKSTUAL
                Komponen  CTL  yang  dijadikan  acuan  dalam  penyusunan  modul  antara  lain

                konstruktivisme    (constructivism),  bertanya  (Questioning),  menemukan  (Inquiry),

                masyarakat  Belajar  (Learning  Community),  pemodelan  (Modelling),  Refleksi
                (Reflection),  dan  penilaian  Autentik  (Authentic  Assessment).  Komponen  CTL

                selanjutnya diterjemahkan dengan menggunakan model pembelajaran REACT, yang
                meliputi Relating, Experiencing, Applying, Cooperating, dan Transferring.


                                                   KOMPETENSI DASAR

                3.13 Menerapkan hukum-hukum yang berhubungan dengan fluida statis dan dinamis

                4.13 Menyajikan  hasil  analisis  berdasarkan  pengamatan/percobaan  berkaitan
                      dengan  sifat-sifat fluida statik dan dinamik


                                                TUJUAN PEMBELAJARAN

                Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran, siswa diharapkan dapat
                1.  Menjelaskan konsep tekanan hidrostatis dengan tepat

                2.  Menemukan hubungan kedalaman dan massa jenis dengan tekanan hidrostatis
                3.  Menggunakan  pemahaman  tentang  tekanan  hidrostatis  untuk  menyelesaikan

                     masalah dengan benar

                4.  Menjelaskan konsep hukum Pascal dengan tepat
                5.  Menghubungkan hukum Pascal dengan cara kerja sistem pesawat dengan tepat

                6.  Mengimplementasikan  pemahaman  tentang  Hukum  Pascal  untuk  menyelesaikan
                     masalah

                7.  Menjelaskan konsep hukum Archimedes dengan benar
                8.  Menggunakan  konsep  hukum  Archimedes  untuk  menjelaskan  peristiwa  terapung

                     dan tenggelam dengan benar



                                                                                                            viii
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13