Page 14 - e-Modul Bakteri
P. 14

Cara Hidup dan Reproduksi Bakteri











                               CARA HIDUP BAKTERI

                           Bakteri dikenal sebagai mikroorganisme yang dapat hidup dimana saja. Tempat

                        hidup bakteri tersebar dimana-mana, yaitu di udara, tanah, air, pada bahan-bahan,
                        pada tanaman, maupun pada tubuh manusia dan hewan (Putri dkk., 2017). Bakteri

                        jenis ini kadang merugikan inangnya tetapi kadang juga membawa manfaat. Salah

                        satu  manfaat  dari  bakteri  ini  yaitu  karena  mampu  menguraikan  komponen-
                        komponen kompleks menjadi komponen-komponen yang lebih sederhana. Dimana

                        komponen kompleks yang tidak bisa dimanfaatkan langsung oleh manusia dengan
                        bantuan  bakteri  maka  komponen  tersebut  bisa  dimanfaatkan.  Bakteri  juga  bisa

                        hidup  bebas,  sebagai  parasitik,  dan  saprofitik.  Berdasarkan  cara  memperoleh
                        makanannya, bakteri bisa dikelompokkan menjadi bakteri heterotrof dan bakteri

                        autotrof.


                           A.  Bakteri Heterotrof

                               Bakteri Heterotrof adalah bakteri yang hidup dengan memperoleh makanan

                           berupa zat organik dari lingkungan karena tidak dapat menyusun sendiri zat
                           organik yang dibutuhkannya. Zat-zat organik diperoleh dari sisa organisme lain,

                           sampah,  ataupun  zat-zat  yang  terdapat  di  dalam  tubuh  organisme  lain
                           (Supriharyono dalam Notowinarto dkk., 2015). Ciri-ciri dari bakteri jenis ini

                           yaitu tidak memiliki klorofil, motil, tidak memiliki spora, bersifat aerob, serta

                           umumnya tergolong bakteri gram negatif. Hasil proses dekomposisi merupakan
                           sumber  makanan  bagi  bakteri  heterotrof  ini.  Berdasarkan  cara  memperoleh

                           makanan  dari  lingkungannya,  bakteri  heterotrof  dibedakan  menjadi  dua

                           subkelompok, yaitu :







                                                                                MODUL BAKTERI | 8
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19