Page 60 - Modul Laboratorium Observasi
P. 60

BIODATA PENULIS

                                                   Eko Hardiansyah lahir di Bangkalan, 27 September
                                    1981. Lulus dari SD Negeri Burneh II Bangkalan pada tahun l993.
                                    Kemudian  lulus  dari  pendidikan  menengah  pertama  pada  tahun
                                    1996  di  SMP  Negeri  II  Bangkalan  sedangkan  pendidikan
                                    menengah  atas  di  sMA  Negeri  I  Bangkalan  pada  tahun  1999.
                                    Pendidikan  sarjana  psikologinya  dia  selesaikan  di  Universitas
                                    Muhammadiyah Malang pada tahun 2004. Setelah itu dia mencoba
               menerapkan ilmu psikologinya sebagai relawan intervensi psikososial terhadap korban
               bencana tsunami di Aceh pada tahun 2005. Dia kemudian mengabdikan dirinya sebagai
               guru BK di SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo mulai tahun 2005. Dua tahun mengabdi
               sebagai  guru  dia  kemudian  melanjutkan  pendidikan  magister  profesi  psikologi  di
               perguruan tinggi  yang  sama saat dia mendapatkan gelar sarjana hingga lulus di  tahun
               2012.
                      Kecintaannya  dalam  dunia  pendidikan  tinggi  mendorongnya  untuk  memilih
               profesi sebagai dosen dan meninggalkan profesi gurunya. Dia tercatat sebagai dosen di
               Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo pada tahun 2009 dan berlanjut
               hingga  saat  ini.  Sebagai  dosen,  dia  mengampu  beberapa  mata  kuliah,  yaitu  tes grafis,
               psikologi  belajar,  psikologi  perkembangan,  metode  penelitian  kuantitatif  metode
               penelitian kualitatif, dan observasi.
                      Hasil  penelitiannya  yang  berjudul  konseling  kelompok  dengan  choice  theory
               untuk meningkatkan motivasi berprestasi siswa dipublikasikan dalam jurnal psikologia
               vol.2  no.  t  hal  9  -  18  dan  gagasannya  tentang  choice  theory  sebagai  altematif  untuk
               meningkatkan etos kerja karyawan dimuat dalam proceeding seminar nasional and call
               for paper Universitas Muhammadiyah Sidoarjo tahun 2012.
                      Dia   juga   banyak   melakukan   kegiatan   asesmen   psikologi   dengan  tujuan
               pengenalan potensi dan problem siswa mulai dari jenjang pendidikan TK hingga
               perguruan tinggi. Demikian pula dalam recruitmen dan seleksi karyawan di berbagai
               lembaga, mulai dari lembaga sosial hingga korporasi. Selain itu, dia juga aktif dalam
               berbagai kegiatan capacity building, mulai dari training, konseling, dan psikoedukasi
               terhadap siswa, dan masyarakat umum.























                                                           55
   55   56   57   58   59   60   61