Page 136 - BUKU LAPORAN KINERJA DPR RI TS 2022-2023
P. 136

1. Calon Anggota Dewan Pengawas Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dari
                  Unsur Masyarakat 2022—2027

                  Berdasarkan Undang-Undang Nomor 34  Tahun 2014 tentang Badan Pengelola
                  Keuangan Haji, DPR RI memilih anggota dewan pengawas  yang berasal dari
                  unsur masyarakat. Dewan Pengawas BPKH merupakan benteng umat  yang telah
                  menginvestasikan dana kepada BPKH. Komisi VIII DPR RI telah menetapkan Anggota
                  Dewan Pengawas BPKH Periode 2022-2027 pada Selasa (30/08/2022). Lima calon
                  yang terpilih yakni Deni Suardini, Heru Muara Sidik, M. Dawud Arif Khan, Mulyadi, dan
                  Rojikin, dan berharap  Anggota Dewan Pengawas BPKH Periode 2022-2027 dapat
                  menjaga sustainabilitas keuangan haji. Faktor yang menjadi pertimbangan Komisi VIII
                  DPR RI dalam mengambil keputusan adalah kemampuan para calon di bidang Syariah
                  dan di bidang keuangan telah memenuhi kualifikasi dari aspek integritas, memahami
                  permasalahan BPKH, serta dinilai mampu menjalankan tugas di Dewan Pengawas
                  BPKH.












































                               Ketua  Komisi  VIII  DPR  RI  Ashabul  Kahfi  foto  bersama  usai  fit
                               and proper test calon Anggota Dewan Pengawas Badan Pengelola
                               Keuangan  Haji  (BPKH).  Komisi  VIII  DPR  RI  telah  menetapkan
                               Anggota Dewas BPKH Periode 2022-2027 Jakarta (30 Agustus 2022).

            134     Kinerja Pengawasan
   131   132   133   134   135   136   137   138   139   140   141