Page 161 - BUKU LAPORAN KINERJA DPR RI TS 2022-2023
P. 161

DPR MENGAWAL DEMOKRASI
                                                                            MENUJU INDONESIA MAJU







                     Dalam konteks ini, DPR RI meyakini bahwa Indo-Pasifik memerlukan parlemen yang
                     kuat dan efektif untuk berkontribusi dalam menciptakan kawasan yang damai dan
                     sejahtera. Pentingnya peran parlemen tersebut juga tercermin dalam Resolution on
                     Parliaments and Sustainable Post Covid-19 Recovery to Promote Democracy, Peace, and
                     Security, yang didukung bersama oleh Chile, Indonesia, dan Meksiko, sebagai salah
                     satu resolusi yang dihasilkan Sidang Tahunan ke-30 APPF.

                     3. DAMPAK PERUBAHAN IKLIM


                     Dampak perubahan iklim yang semakin mengkhawatirkan harus mendapat perhatian
                     dunia. Pesan tersebut disampaikan oleh Delegasi DPR RI saat menghadiri pertemuan
                     parlemen dalam kerangka COP 27 di Sharm El-Sheikh, Mesir, pada 11–15 November
                     2022. DPR RI dengan tegas menyatakan bahwa untuk menghadapi dampak perubahan
                     iklim, pendekatan multilateralisme dan diplomasi (termasuk diplomasi parlemen)
                     harus menjadi bagian penting dalam upaya memperkuat solidaritas antarnegara guna
                     mencapai tujuan Perjanjian Paris.

                     DPR RI mengingatkan bahwa masalah pembiayaan perubahan iklim tidak dapat
                     diselesaikan oleh satu negara secara sendiri. Oleh karena itu, kerja sama internasional
                     menjadi hal yang sangat penting dan parlemen harus berperan dalam mengawasi
                     realisasi pembiayaan perubahan iklim agar berjalan dengan baik dan sesuai harapan
                     masyarakat. Sebelumnya, isu perubahan iklim juga menjadi perhatian saat pertemuan
                     P20 di  Jakarta pada Oktober 2022. Bagi DPR RI, penanganan dampak perubahan
                     iklim memerlukan kerja sama  yang lebih realistis antarbangsa dan negara guna
                     mengatasi masalah inti, seperti mengelola persaingan ekonomi global dan industri
                     yang berkontribusi pada pemulihan lingkungan hidup. Di samping itu, langkah nyata
                     diperlukan untuk mendukung upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim dengan
                     memperkuat pembangunan berkelanjutan dan ekonomi berwawasan lingkungan.

























                       Delegasi DPR RI saat menghadiri
                       Sidang COP27 di Sharm El-Sheikh,
                         Mesir (11-15 November 2022)

                                                                 Laporan Kinerja DPR RI Tahun Sidang  2022–2023  159
   156   157   158   159   160   161   162   163   164   165   166