Page 88 - ESSAI AGRARIA 22.indd
P. 88
meliputi mengamati, membaca, mendengar dan mencari data
sebagai bahan kelengkapan. Analisis penelitian ini sendiri
melalui tiga tahapan, yaitu: (a) Reduksi data, menyederhanakan,
menggolongkan dan membuang data yang tidak dibutuhkan;
(b) Display data (penyajian data), mengumpulkan data untuk
disusun sistematis sehingga mudah dipahami; dan (c) Penarikan
kesimpulan, melakukan penyimpulan inti dari keseluruhan hasil
penelitian yang diperoleh. Selain itu, penulis juga memanfaatkan
triangulasi penelitian dimana nantinya akan membandingkan
(mengecek kembali) derajat kepercayaan informasi antarliteratur
yang telah diperoleh.
Kolaborasi Pentahelix
Melalui urgensi yang telah dipaparkan tersebut tentu sangat
diperlukan suatu gagasan inovatif kreatif supaya mampu menjawab
permasalahan-permasalahan yang telah ada. Penulis memiliki
gagasan inovatif kreatif yang menekankan pada kolaborasi
pentahelix terutama optimalisasi Whole of Government (WoG).
Menurut (Sari et al., 2022), kolaborasi pentahelix adalah aktivitas
kolaboratif pemerintah dengan akademisi, swasta (pebisnis),
komunitas dan media dimana seringkali disingkat ABCGM
(Academia, Business, Community, Government and Media) yang
mempunyai tugas dan perannya masing-masing dengan saling
terintegrasi dengan unsur lainnya. Whole of Government (WoG)
sendiri digadang-gadang mampu menjadi alternative solution
dalam pemangkasan birokrasi yang kompleks dan berbelit-belit
(Suryana, 2018).
Penekanan WoG pada United States Institute of Peace
(USIP), terintegrasinya upaya-upaya kementerian maupun
lembaga pemerintah untuk mencapai tujuan sederhana dimana
sederhananya kerjasama antaraktor pemerintahan. Konsep WoG
Strategi Kolaboratif Penyelesaian Sengketa, Konflik, dan 77
Perkara Pertanahan dan Pemberantasan Mafia Tanah