Page 4 - Pembelajaran Interaktif
P. 4

Pendahuluan







             1. Deskripsi Mata Kuliah

           Media  pembelajaran  berbasis  psikologi  ini  merupakan  mata  kuliah  yang  berorientasi  pada
           luaran  dan  pengembangan  produk/  layanan  psikologi.  mata  kuliah  ini  memfasilitasi
           mahasiswa dan dosen untuk berkolaborasi dan berkreasi menciptakan produk dan layanan
           psikologi yang tidak hanya menjadi solusi permasalahan, tetapi juga dapat didiseminasikan
           dan dihilirisasi ke masyarakat.


             2. Substansi Kajian

           Konsep dasar pengembangan media pembelajaran, teori-teori psikologi pendidikan, metode
           RnD  dalam  bidang  Pendidikan,  tahap-tahap  pengembangan  dan  analisis  visibility  produk,
           validasi prototype produk, teknik pemasaran produk kreasi.


             3. Capaian Pembelajaran Mata Kuliah

              Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar pengembangan media pembelajaran dan
              teori-teori psikologi yang mendasarinya.
              Mahasiswa  mampu  mengaplikasikan  metode  RnD  untuk  mengonsep  sebuah  produk
              berdasarkan  kajian-kajian  psikologi  yang  dibutuhkan  dalam  bidang  Pendidikan  sesuai
              dengan perkembangan social dan IPTEK.
              Mahasiswa  mampu  memperinci  tahap-tahap  pengembangan  produk  dan  melakukan
              analisis visibility produk.
              Mahasiswa mampu memvalidasi prototype dari produk yang dikembangkan dari bidang
              psikologi, pendidikan, dan industry.
              Mahasiswa mampu merekomendasikan kreasi produk yang dihasilkan kepada pengguna.


             4. Strategi Perkuliahan

              Ceramah  dan  diskusi:  Menggabungkan  penjelasan  teori  dengan  sesi  diskusi  interaktif
              untuk  membahas  konsep-konsep  penting,  seperti  teori  pembelajaran,  prinsip  desain
              instruksional, dan teknologi pendidikan.
              Team-based  Project:  Mahasiswa  diberikan  proyek  yang  mencakup  seluruh  proses
              pengembangan  media  pembelajaran,  mulai  dari  analisis  kebutuhan  hingga  evaluasi
              produk akhir
              Praktikum dan workshop: penggunaan alat dan teknologi spesifik untuk mengembangkan
              media pembelajaran, seperti perangkat lunak desain grafis, alat presentasi interaktif, atau
              platform e-learning.
              Simulasi: Melibatkan mahasiswa dalam simulasi pengembangan media pembelajaran, di
              mana mereka mengambil peran sebagai desainer instruksional, guru, atau evaluator.
              Kuliah  praktisi:  Mengundang  praktisi  industri  atau  guru  yang  berpengalaman  untuk
              memberikan wawasan praktis atau mengadakan kunjungan ke lembaga pendidikan atau
              perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan media pembelajaran.

             5. Tugas

              Pembentukan tim
              Penetapan topik
              Pelaksanaan proyek
              Monitoring dan konsultasi
              Pengumpulan laporan, dokumentasi dan portofolio                                                  02
   1   2   3   4   5   6   7   8   9