Page 7 - Desain Pengembangan Multimedia Boby 2024
P. 7

BAGIAN I
                                                    PENDAHULUAN



                             Multimedia  pembelajaran  merupakan  komponen  sistem  penyampaian
                        pengajaran  untuk  mendukung  proses  pembelajaran.  Pengembangan  multimedia

                        tersebut  dilandasi  oleh  kegiatan  belajar  mengajar  yang  efektif,  interaktif,  dan

                        menyenangkan  dengan  dukungan  media  pembelajaran  yang  menarik  perhatian
                        peserta  didik.  Penggunaannya  diharapkan  dapat  menunjang  keberhasilan  dari

                        proses  belajar  mengajar  untuk  mencapai  tujuan  yang  diinginkan.  Hadirnya
                        komponen sistem ini pun selaras dengan hadirnya teknologi dan informasi yang

                        justru memunculkan bentuk-bentuk media pembelajaran dan metode pengajaran ke
                        arah modern. Rambu-rambu multimedia interaktif yang dikembangkan mengacu

                        pada ketentuan sebagai berikut:

                           1.  Multimedia interaktif akan digunakan oleh peserta didik pada sekolah dasar
                               kelas VI.

                           2.  Multimedia interaktif diharapkan dapat menciptakan kegiatan belajar yang

                               lebih  menarik  dan  lebih  interaktif  hingga  meningkatkan  kualitas  belajar
                               murid, karena efisien, yakni dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja.

                           3.  Multimedia  interaktif  dapat  membantu  menjelaskan  konsep  yang  sulit
                               dengan  menggunakan  animasi  atau  simulasi,  sehingga  mudah  dipahami

                               oleh peserta didik.
                           4.  Multimedia  interaktif  menjelaskan  tujuan  kegiatan  pembelajaran  yang

                               spesifik.

                           5.  Multimedia  juga  dapat  membuat  informasi  lebih  menarik  dengan
                               menambahkan  audio,  video,  dan  animasi,  simulasi,  dan  games  sehingga

                               lebih mudah untuk menarik perhatian peserta didik.
                           6.  Multimedia  dapat  membantu  peserta  didik  belajar  dengan  lebih  efisien,

                               karena mereka dapat memilih konten yang sesuai dengan kemampuan dan
                               kecepatan belajar mereka sendiri.










                                                                                 Multimedia Interaktif    1
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12