Page 6 - modul edit
P. 6
E-MODUL RECEPTION
BAB I
PENDAHULUAN
A. Deskripsi
Dalam modul penerimaan tamu reception ini mempelajari tentang
bagaimana memproses registrasi tamu, memproses check in, periode in-house dan
memproses check out yang dilakukan oleh seorang reception di Hotel.
Kompetensi ini sangat penting dikuasai agar proses siklus Tamu di Hotel dari
mulai registrasi , check in hingga check out dapat dilaksanakan secara efektif dan
efisien, karena seorang reception memiliki peran penting dalam keberhasilan suatu
Hotel. Setelah selesai mempelajari modul ini peserta diklat diharapkan dapat
memproses registrasi tamu, memproses check in, periode in-house dan memproses
check out dengan baik dan benar.
B. Prasyarat
Modul ini dapat dipelajari Peserta diklat yang menempuh Pembelajaran Kantor
depan pada kelas XI Program keahlian Akomodasi Perhotelan khususnya dalam
Kompetensi dasar memahami proses penerimaan Tamu (Reception).
C. Petunjuk Penggunaan Modul
Petunjuk bagi peserta Diklat
a. Baca Peta Kedudukan Modul dan Daftar Judul Modul dengan teliti sehingga Anda
mengetahui isi pokok dan kedudukan modul yang sedang dipelari dengan modul-
modul lainnya.
b. Bacalah materi dengan seksama sehingga Anda benar- benar memahaminya.
c. Persiapkan bahan dan peralatan praktek yang diperlukan.
d. Kerjakan semua tugas dan latihan dengan cermat dan teliti.
e. Rajinlah berlatih dengan teman Anda.
f. Kerjakan Lembar Evaluasi. Jika hasilnya masih banyak yang salah, ulangi membaca
materi sampai dapat mengerjakan Lembar Evaluasi dengan benar.
g. Apabila menemui kesulitan dalam berlatih atau praktek, konsultasikan kepada guru.
h. Apabila Anda telah merasa siap untuk menempuh uji kompetensi, segeralah melapor
kepada guru
Page | 1