Page 101 - ipas-BG-KLS-II
P. 101

Tips:
                                   Untuk peserta didik yang kesulitan, bimbing dengan
                                   pertanyaan-pertanyaan seperti  makanan makhluk hidup

                                   tersebut, tempat tinggal, dan kebutuhan lainnya.





                                Lakukan Bersama




                      1.  Bagilah peserta didik berpasang-pasangan atau berkelompok 3-4 orang.
                      2.  Berikan instruksi kegiatan diskusi bersama sesuai panduan pada Buku
                           Siswa.

                      3.  Setelahnya, lakukan pembahasan bersama untuk membahas mengenai
                           peran-peran setiap komponen pada ekosistem yang diamati.
                      4.  Ajak peserta didik untuk melengkapi tabelnya dengan hasil pembahasan
                           yang dilakukan.

                      5.  Gunakan teks pada Belajar Lebih Lanjut untuk melihat contoh-contoh peran
                           komponen pada suatu ekosistm.




                                Mari Refleksikan



                      (Untuk memandu peserta didik, lihat bagian refleksi di Panduan Umum Buku
                      Guru)

                      1.  Apa saja kebutuhan setiap makhluk hidup dalam suatu ekosistem?

                           Bervariasi, namun campuran antara komponen biotik dan abiotik. Komponen
                           biotik bisa sebagai kebutuhan makanan, komponen abiotik sebagai tempat
                           tinggal, sumber energi, dan sebagainya.

                      2.  Dari mana kebutuhan ini berasal?
                           Dari komponen yang ada di ekosistem tersebut. Untuk manusia, bisa saja
                           peserta didik ada yang berpikir makanan yang dibeli di supermarket atau
                           pasar. Arahkan peserta didik untuk melihat mundur, misal sebelum dijual
                           di pasar/supermarket, apa kebutuhan hewan/tumbuhan itu untuk hidup
                           dan dari mana sumbernya. Guru juga dapat mengajak peserta didik untuk
                           melihat pasar sebagai gabungan  ekosistem yang lebih besar,  ekosistem

                           desa atau perkotaan.






                                                                                Bab 3  Hidup Bersama Alam    91
   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106