Page 41 - Sejarah Lanjut SMA Kelas XI
P. 41
Hasil penelitian John Marshall menunjukkan bahwa masyarakat
Mohenjodaro dan Harappa memiliki kebudayaan tinggi pada zamannya.
Hal itu terbukti dari kemampuan mereka membangun kota menurut
tata kota yang teratur. Kota-kota itu dilengkapi dengan bangunan kuil,
perumahan, pasar, dan lumbung. Selain itu, juga terdapat jalan besar
yang lurus serta saluran pembuangan air di bawah tanah.
1. Sistem Pemerintahan
Sebelum dua kota itu terbentuk, pemerintahan di lembah Sungai Indus
pada awalnya dipegang oleh para kepala suku yang kemudian berkembang
menjadi pemerintahan desa. Setelah kota terbentuk, pemerintahan beralih
menjadi pemerintahan kota. Kemungkinan besar, kota-kota di lembah
Sungai Indus berbentuk negara kota, seperti di Mesopotamia. Hal itu
terbukti dari adanya benteng yang mengelilingi kota. Bangunan benteng
menunjukkan setiap kota memiliki otonomi, baik ekonomi maupun politik.
Sulit dipastikan apakah kota-kota di lembah Sungai Indus diperintah
oleh raja. Alasannya, sampai sekarang belum ditemukan puing-puing
makam kalangan bangsawan. Kemungkinan besar, kota-kota itu diperintah
oleh pendeta yang berfungsi sebagai pemimpin agama dan pemimpin
politik. Hal itu dibuktikan oleh reruntuhan bangunan kuil di pusat kota, Tugas 1.15
semua kegiatan sehari-hari warga kota tidak bisa dilepaskan dari kegiatan
keagamaan. Peradaban Mahenjodaro dan
Harappa dikenal dengan tata
2. Tata Kota kota yang terencana. Seandainya
tata kota tidak dibangun de-
Mohenjodaro dan Harappa sebagai sebuah kota dan peradaban awal ngan baik, apakah peradaban ini
adalah peradaban yang tinggi. Hal ini dibuktikan dengan tata kota yang dapat berkembang dengan pesat?
rapi. Kota sudah dibagi menjadi beberapa blok. Selain itu, jalan memiliki Hubungkan dengan pentingnya
perencanaan kota dalam perkem-
lebar kurang lebih 10 meter dan di setiap pinggir jalan terdapat selokan. bangan suatu peradaban. Tuliskan
Arsitektur rumah sudah kokoh. Selain itu, di setiap bawah rumah sudah jawaban kalian di buku tugas.
ada sistem drainasenya.
3. Sanitasi Smart Learning
Peradaban masyarakat Mohenjodaro dan Harappa sangat maju karena
sudah mengenal sistem sanitasi. Hal ini terbukti dari selokan-selokan
yang ada di setiap jalan dan juga drainase yang ada di setiap rumah. Pindai QR Code berikut.
Sistem-sistem ini juga berguna sebagai penangkal banjir saat musim
penghujan tiba.
Tugas 1.16
Dalam hal sanitasi, peradaban lembah Sungai Indus memiliki sistem pembuangan Sumber: https://bit.ly/4869SQm
yang canggih. Apakah sistem sanitasi yang baik dapat berkontribusi pada kesehatan Sumber asli: https://bit.ly/3XXI79m
dan kesejahteraan masyarakat? Diskusikan bersama teman di samping kalian dan Catatlah hal-hal penting apa saja
bacakan hasilnya di depan kelas secara bergantian dengan teman-teman yang lain. yang kalian dapat dan buatlah
kesimpulan.
Bab I Peradaban-Peradaban Besar Dunia 27