Page 174 - Wabah (KUMPULAN CERPEN)
P. 174
CAHYANINGRUM DEWOJATI
lahir di Yogyakata, 31 Desember
1968. Mengabdikan diri sebagai
staf pengajar di FIB UGM sejak
1996. Kini sedang bertugas men-
jadi dosen tamu di TUFS Tokyo,
hingga 2022. Menulis buku tentang
drama, sastra peranakan, dan sastra populer, serta aktif
mengikuti beberapa penelitian tentang sastra dan budaya.
Beberapa cerpen dan esainya juga dimuat di beberapa surat
kabar.
FARUK, dilahirkan di Banjar-
masin pada tanggal 10 Februari
1957, adalah Guru Besar bidang
Sastra di Fakultas Ilmu Budaya
Universitas Gadjah Mada. Pen-
didikannya mulai sekolah dasar
sampai dengan sekolah menengah
atas ia selesaikan di kota kelahirannnya, Banjarmasin.
Tempat sekolahnya masing-masing di SD Swadesi (lulus
tahun 1969), SMP Seroja (lulus tahun 1972), dan SMAN 1
(lulus tahun 1975). Setelah lulus SMA, ia meninggalkan
kota kelahirannya menuju Yogyakarta untuk melanjutkan
kuliah di Fakultas Sastra dan Kebudayaan, UGM, dan lulus
tahun 1981. Tahun 1985 ia melanjutkan program S-2 di
156

