Page 33 - Lipi Poleng Tanah Lot
P. 33
laut yang sepoi-sepoi, memberikan aroma kesegaran
bagi setiap mata yang memandangnya.
“Anugerah alam bagi seluruh isinya.” Demikian
bisikan hati Dang Hyang Nirarta yang selalu terpesona
oleh keindahan alam semesta.
Matahari bersinar merah jingga di ufuk barat,
perlahan-lahan hendak menyelinap di balik garis yang
seakan-akan menjadi pembatas antara kaki langit
dengan gelombang laut. Fenomena alam ini merupakan
pertanda hari menjelang malam.
Dang Hyang Nirarta berniat bermalam di Pura
Rambut Siwi. Orang-orang yang bermukim di sekitar
wilayah itu mengetahui keberadaan sang pendeta sakti
bermalam di Pura Rambut Siwi. Mereka pun berbondong-
bondong menemuinya. Ada yang memohon tuntunan
ajaran agama sebagai pencerahan, terutama mengenai
sujud dan bakti ke hadapan Tuhan Yang Mahakuasa,
termasuk pula kepada leluhur agar kesejahteraan
hidup di dunia dapat terwujud. Ada yang memohon
kesembuhan dari sakit yang di derita, ada pula yang
memohon tuntunan mengatasi hama (merana) yang
25