Page 49 - PERANGKAT PEMBELAJARAN
P. 49
Modul Pembelajaran: Matematika Kelas VII
c. Pembagian dengan bilangan nol
Hal ini tidak berlaku jika a = 0, karena 0 : 0 = tidak terdefinisi.
d. Sifat pembagian pada bilangan bulat
Apakah pembagian pada bilangan bulat bersifat tertutup?
Perhatikan bahwa 15 : 3 = 5, 8 : 2 = 4, 2 : 2 = 1
Sekarang, berapakah nilai dari 4 : 3? Apakah kalian menemukan nilai dari 4 : 3
merupakan bilangan bulat? Jawabannya adalah tidak ada. Karena tidak ada
bilangan bulat yang memenuhi, maka hal ini sudah cukup untuk menyatakan bahwa
pembagian pada bilangan bulat tidak bersifat tertutup. Sekarang perhatikan
bahwa 8 : 2 = 4. Apakah ada bilangan bulat yang memenuhi 2 : 8? Karena tidak
ada bilangan bulat yang memenuhi 2 : 8, maka pada pembagian tidak berlaku sifat
komutatif.
Untuk mengetahui apakah pada pembagian bilangan bulat berlaku sifat asosiatif,
perhatikan bahwa (12 : 6) : 2 = 1 tetapi 12 : (6 : 2) = 4. Dari contoh di atas, dapat
diketahui bahwa pada pembagian bilangan bulat tidak berlaku sifat asosiatif.
1. Dengan menggunakan garis bilangan, hitunglah hasil penjumlahan bilangan bulat
berikut ini.
a. 3 + 7 c. 6 + (–9)
b. –8 + 5 d. (–6) + (–4)
2. Jarak Kota A dan Kota B 40 km. Jika Kota C terletak di antara Kota A dan B, sedangkan
jaraknya 25 km dari Kota B, berapakah jarak Kota C dari Kota A?
3. Dalam suatu permain-an jika menang diberi nilai 3, jika kalah diberi nilai –2, dan jika
seri diberi nilai –1. Sebuah regu telah bermain sebanyak 47 kali, dengan 21 kali menang
dan 3 kali seri. Tentukan nilai yang diperoleh regu tersebut?
7