Page 26 - BAB II - STRUKTUR ATOM DAN SISTEM PERIODIK UNSUR
P. 26
3) Metalloid (semi logam)
Yang termasuk logam adalah unsur blok s (kecuali H), blok d, blok f dan sebagian
blok p (bagian kiri bawah). Unsur bukan logam adalah sebagian blok p, yaitu bagian kanan
atas, sedangkan unsur metaloid terletak pada blok p yaitu antara logam dan bukan logam.
Yang termasuk unsur metaloid adalah B, Al, Si, Ge, As, Sb, dan Te.
A. Golongan dan Periode
1) Golongan
Golongan suatu unsur disusun berdasarklan jumlah elektron pada kulit terluar.
Dalam satu golongan, jumlah elektron valensinya sama. Unsur-unsur yang terdapat dalam
satu golongan mempunyai sifat yang sama dan penempatan golongan dilakukan secara
vertikal atau lajur kolom dan ditulis dengan angka romawi. Golongan adalah urutan unsur-
unsur dengan arah vertikal dan banyak mempunyai persamaan sifat. Terdapat dua
golongan dalam sistem periodik panjang, yaitu :
• Golongan A, disebut golongan utama
Nomor golongan utama ini menunjukkan banyaknya elektron pada kulit terluar
(elektron valensi) yang sama. Terdapat delapan golongan utama, yaitu:
Tabel 2.11 Golongan Utama dalam Tabel Periodik Unsur
Golongan Jumlah elektron Nama golongan
valensi
IA 1 Alkali
IIA 2 Alkali tanah
IIIA 3 Boron-aluminium
IVA 4 Karbon-silikon
VA 5 Nitrogen-posfor
VIA 6 Oksigen-belerang
VIIA 7 Halogen
VIIIA 8 Gas mulia
• Golongan B, disebut golongan transisi
Unsur-unsur golongan transisi semuanya merupakan unsur logam. Jika dilihat
pada periode ke enam, ketiga unsur pertama berisi kalsium Ca (Kalsium), Ba (Barium)
dan La (Lantium). Keempat belas unsur berikutnya(dari Ce sampai Cu), sifat-sifat kimia