Page 56 - The Survifers - XII IPS 2 - Paperslab
P. 56
ENIGMA UNTUK HARSA
Ismirani Pengki
Hai semuanya perkenalkan nama-ku Rhaizilla Deviya Challita biasa-
nya di panggil Zilla, aku anak pertama dari dua bersaudara. Aku sekarang
berusia 17 tahun dan tengah duduk di bangku pendidikan kelas 3 SMA atau
biasa di sebut kelas 12. Kali ini aku akan menceritakan kisah cintaku yang
penuh teka-teki, seperti judul novel ini. Jadi aku itu.......
DRING !
Ohh astaga siapa yang menelpon-ku di saat seperti ini. Baru saja aku mau
mencerita-kan kisah cinta-ku, sudah di ganggu saja, dasar manusia selalu
mengganggu hidup manusia lain. Sebentar ya para pembaca aku angkat
panggilan telepon dulu.
“Zilla aku ke rumah kamu ya, boleh kan?” Ya ampun belum sempat
aku mengangkat suara tapi lawan bicara-ku ini sudah lebih dulu berbicara.
Kalian mau tau siapa yang menelpon-ku? Dia adalah sahabat terbaik-ku
Rhaillie Aluna Chaliana, manusia random yang selalu ada di setiap sedih dan
senang-ku, dia sudah-ku anggap seperti sadudara-ku sendiri. Sudah dulu ya,
aku mau melanjut-kan percakapan-ku dengan Aluna.
“Iya boleh, ke sini aja”
“Oke tapi tunggu sebentar ya aku mau ganti baju dulu”
“Iya, oh ya kalau sudah sampai langsung masuk aja, aku di dalam kamar
terus juga enggak ada orang di rumah takut-nya kalau kamu panggil-panggil
aku-nya enggak dengar”
“Oke Zilla” Panggilan telepon antara aku dan Aluna telah berakhir
sesaat setelah Aluna membalas perkataan-ku
Sedikit informasi, rumah-ku dan rumah Aluna tidak jauh, rumah kita
bersebelahan jadi tidak perlu menunggu waktu lama bagi Aluna untuk sampai
di rumah-ku.
“ Assalamualaikum, spada”
Kan, baru saja di bicarakan orang-nya sudah sampai, kita tunggu saja
dia di dalam kamar nanti juga orang-nya muncul sendiri. Kini Aluna sudah ada
di dalam kamar dan kita memulai ritual setiap kali kita bertemu, yaitu
mencerita-kan kejadian yang kita alami selama beberapa hari belakangan.
46