Page 12 - KAJIAN MASALAH PENDIDIKAN MATEMATIKA SMP NEGERI 1 KAWALI
P. 12

pengetahuan baru yang belum mereka pelajari di kelas serta dengan pembelajaran online
                        juga mereka dapat kesempatan untuk belajar matematika di mana saja dan kapan saja
                        tanpa  terbatas  waktu.  Apabila  mereka  kesulitan  mereka  tidak  perlu  menunggu
                        pembahasan jawaban soal yang diberikan guru, karena mereka dengan mudah mencari
                        solusi dari sumber lain ataupun media online. Mereka rutin untuk mengunjungi website
                        pembelajaran  atau  melakukan  pembelajaran  secara  online,  mereka  melakukan
                        pembelajaran  online  bukan  semata-mata  untuk  mendapat  nilai  tambah  dari  guru  tapi
                        untuk memahami materi yang diajarkan.

                               Mereka sangat senang dapat mengikuti pembelajaran online. Karena, bisa saling
                        berinteraksi dengan baik dengan teman ataupun guru tanpa rasa segan. Sehingga, belajar
                        pun menjadi antusias. Mereka beranggapan, bahwa guru akan mempermasalahkan jika
                        meraka tidak mengikuti sesi pembelajaran online.
                               Bahan  aja  yang  ditampilkan  melalui  web  ataupun  google  classroom  ataupun
                        WhatsApp  grup  membuat mereka  membantu  memahami  materi  yang  diajarkan, serta
                        mereka berpendapat bahwa mengerjakan soal secara online itu membuat mereka senang.

                               Berdasarkan  hasil  wawancara  dengan  salah  satu  siswa  kelas  XI-D,  beliau
                        mengatakan bahwa :
                               Pembelajaran matematika yang ibu Heri ajarkan mudah dipahami, penjelasannya
                        pun sangat sistematis.  Mulai penjelasan konsep, rumus-rumus, sampai contoh soal yang
                        ibu berikan sangat sistematis. Saat pembelajaran pun sangat seru, tidak ada kata bosan
                        selama pembelajaran. Karena selama pembelajaran ibu selalu memberikan motivasi agar
                        kami aktif dalam pembelajaran, seperti halnya menjawab pertanyaan yang diberikan atau
                        tampil  didepan  untuk  mengerjakan  soal  Latihan  dipapan  tulis.  Dengan  menjawab
                        pertanyaan atau mengerjakan soal, kita mendapatkan point yang dapat digunakan ketika
                        PH/ PTS /PAS dibawah KKM.
                   4.  Pembelajaran Matematika
                       Bagaimana pembelajaran matematika pada saat ini di SMP Negeri 1 Kawali ?

                              Pelaksanaan Pembelajaran yang di laksanakan saat ini adalah secara daring atau
                      online atau Pembelajaran dari rumah. Pembelajaran tatap muka secara darurat/ terbatas
                      dalam waktu yang singkat dengan penggunaan Pembelajaran tatap muka hanya 50% dari
                      jumlah siswa. 50% masuk sekolah sedangan 50% belajar dirumah.

                              Pembelajaran Matematika pada Pembelajaran jarak jauh atau Pembelajaran dari
                       rumah  di  laksanakan  melalui  google  classroom  dengan  cara  diberikan  materi  melalui
                       video, modul, dan latihan tugas-tugas. Selain itu, kuis atau penilaian-penilaian pada google
                       drive atau whatsapp grup.

                              Pembelajaran  Matematika  saat  ini  di  SMP  Negeri  1  Kawali  menggunakan  dua
                       moda, yaitu :

                      1. Moda darurat (Pembelajaran biasa seperti pemaparan materi sesuai dengan kurikulum
                      darurat, presentasi dan Latihan)
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17