Page 15 - E-MODUL BERBASIS LEARNING CYCLE 8E PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN
P. 15

Pelarut       Zat Terlarut Nonvolatil          Zat Terlarut Volatil
                                                                      Sumber: Dokumentasi Pribadi

                     Gambar 3. Perbedaan Proses Penguapan Zat Terlarut
               Lalu,  apakah  semua  larutan  akan  mempunyai  sifat-sifat  koligatif

        yang sama jika jumlah partikel dalam larutan sama? Ya, sifat koligatif
        larutan berlaku dengan syarat selama larutan tersebut encer dan zat

        terlarut  tidak  menguap.  Di  dalam  larutan,  zat  terlarut  sebenarnya

        berinteraksi  dengan  pelarutnya.  Interaksi  ini  dapat  diabaikan  jika
        larutan  dibuat  encer  dan  untuk  kriteria  zat  terlarut  tidak  mudah

        menguap, hal ini akan dibahas pada sub materi tekanan uap larutan.

               Fokus  utama  dalam  pembahasan  sifat  koligatif  larutan  adalah

        larutan, maka sifat koligatif larutan dikelompokkan menjadi dua jenis,
        yaitu:


               - Sifat Koligatif Larutan Nonelektrolit


               - Sifat Koligatif Larutan Elektrolit


               Kita  hanya  akan  mempelajari  sifat-sifat  koligatif  larutan  yang
        encer  dan  tidak  mudah  menguap  (nonvolatil).  Sifat  koligatif  larutan

        nonelektrolit dan elektrolit yang akan dipelajari terdiri dari penurunan
        tekanan  uap  larutan  (∆P),  kenaikan  titik  didih  larutan  (∆Tb),

        penurunan titik beku  larutan  (∆Tf), dan tekanan osmotik larutan

        ( ).


                   SATUAN KONSENTRASI



               Konsentrasi  larutan  merupakan  tolak  ukur  yang  menyatakan

        komposisi  atau  perbandingan  kuantitatif  antara  zat  terlarut  dengan
        pelarut. Satuan konsentrasi dalam kimia sangat banyak. Perhitungan

        kuantitatif sifat koligatif larutan akan melibatkan satuan konsentrasi
        (jumlah partikel) dalam larutan, di antaranya:





                                                                                                                  15
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20