Page 52 - KOMPILASI TRKS
P. 52

Pengkajian kemampuan dan kemauan belajar pasien/keluarga
               meliputi:
               a)  Kemampuan membaca, tingkat Pendidikan;
               b)  Bahasa  yang  digunakan  (apakah  diperlukan  penerjemah  atau  penggunaan  bahasa
                    isyarat);
               c)  Hambatan emosional dan motivasi;
               d)  Keterbatasan fisik dan kognitif;
               e)  Kesediaan pasien untuk menerima informasi; dan
               f)     Nilai-nilai dan pilihan pasien.

               Hasil  pengkajian  tersebut  dijadikan  dasar  oleh  staf  klinis  dalam  merencanakan    dan
               melaksanakan pemberian informasi dan edukasi kepada pasien dan keluarga.
               Hasil  pengkajian  didokumentasikan  di  rekam  medis  pasien  agar  staf  klinis    yang  terlibat
               merawat pasien dapat berpartisipasi dalam proses edukasi.

               Standar KE 4
               Edukasi tentang proses asuhan disampaikan kepada pasien dan keluarga disesuaikan dengan
               tingkat pemahaman dan bahasa yang dimengerti oleh pasien dan keluarga.

               Elemen Penilaian KE 4
                   a)  Terdapat  bukti  bahwa  edukasi  yang  diberikan  kepada  pasien  dan  keluarga  telah
                       diberikan dengan cara dan bahasa yang mudah dipahami.
                   b)  Sesuai dengan kebutuhan yang diidentifikasi pada proses pengkajian.
                   c)  Terdapat bukti bahwa pasien/keluarga telah dijelaskan mengenai hasil pengkajian,
                       diagnosis, rencana asuhan, dan hasil pengobatan, termasuk hasil pengobatan yang
                       tidak diharapkan.
                   d)  Terdapat bukti edukasi kepada pasien dan keluarga terkait dengan cara cuci tangan
                       yang aman, penggunaan obat yang aman, penggunaan peralatan medis yang aman,
                       potensi interaksi obat-obat dan obat-makanan, pedoman nutrisi, manajemen nyeri,
                       dan teknik rehabilitasi.
                   e)  Terdapat bukti edukasi asuhan lanjutan di rumah.

               Standar KE 6
               Dalam menunjang keberhasilan asuhan yang berkesinambungan, upaya promosi kesehatan
               harus dilakukan berkelanjutan.

               Elemen Penilaian KE 6
                   a)  Rumah  sakit  mengidentifikasi  sumber-sumber  yang  ada  di  komunitas  untuk
                       mendukung promosi kesehatan berkelanjutan dan edukasi untuk menunjang asuhan
                       pasien yang berkelanjutan.
                   b)  Rumah sakit telah memiliki jejaring di komunitas untuk mendukung asuhan pasien
                       berkelanjutan.
                   c)  Memiliki  bukti  telah  disampaikan  kepada  pasien  dan  keluarga  tentang  edukasi
                       lanjutan  dikomunitas.  Rujukan  edukasi  tersebut  dilaksanakan  oleh  jejaring  utama
                       yaitu Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP). Hal ini dilakukan agar tercapai hasil
                       asuhan yang optimal setelah meninggalkan rumah sakit.
   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57