Page 11 - Microsoft Word - Pedoman Pelaksanaan Audit Kinerja 2023
P. 11
dugaan awal atau hipotesis tentang penyebab terjadinya masalah dan akibatnya tersebut,
untuk dilakukan pengujian lebih lanjut. Dugaan awal atau hipotesis tersebut dipengaruhi oleh
pertimbangan profesional auditor, berdasarkan hasil analisisnya.
Langkah-iangkah yang perlu dilakukan dalam pemahaman entitas dan pengidentifikasian masalah
dapat dirinci sebagai berikut:
a. Reviu hasil analisis pemilihan topik potensial audit pada tahap penentuan topik potensial yang
secara khusus terkait dengan entitas/program/ kegiatan yang diperiksa,
b. Analisis SOP dari entitas yang diperiksa, yang relevan dengan tujuan audit,
c. Jika diperlukan, lakukan wawancara dengan manajemen. Wawancara ini dilakukan dalam
rangka untuk memperoleh informasi yang bersifat umum, seperti misi entitas yang diperiksa,
target kegiatan pada tahun berjalan yang diperiksa, anggaran yang tersedia, realisasi kegiatan,
dan sebagainya,
d. Reviu peraturan-peraturan yang mendasari entitas/program/kegiatan yang diperiksa, laporan
kemajuan pelaksanaan program, serta hambatan- hambatan dalam pencapaian program,
e. Identifikasi dan reviu tujuan dan sasaran dari program yang diperiksa, kemudian teliti apakah
dalam mencapai tujuan tersebut terdapat tolok ukur, standar, atau Key Performance Indicator
(KPI) untuk menentukan kelemahan dan keberhasilan program tersebut,
f. Lakukan inventarisasi atas tolok ukur, standar, atau KPI yang telah diterapkan oleh entitas
dalam melaksanakan program/kegiatan,
g. Buatlah simpulan mengenai pemahaman entitas dan permasalahan yang berhasil
diidentifikasi dalam tahap ini. Permasalahan ini merupakan identifikasi awal bagi
pengembangan arah dan tujuan audit pada tahap perencanan selanjutnya.
Output dari tahap ini meliputi:
a. Gambaran umum dan entitas/program/kegiatan yang diperiksa yang antara lain meliputi
input, proses, output, dan outcome;
b. Penilaian awal auditor tentang capaian kinerja entitas;
c. Identifikasi tentang permasalahan yang dihadapi entitas, serta hipotesis awal tentang faktor-
faktor penyebab dan akibatnya;
d. Hasil reviu peraturan perundang-undangan yang mendasari entitas/program/kegiatan yang
diperiksa;
e. Informasi mengenai faktor-faktor yang memengaruhi kinerja entitas;
f. Kesimpulan umum tentang identifikasi masalah berupa area potensial yang dapat dianalisis
lebih lanjut sebagai area kunci.
Page 10 of 52