Page 31 - Buku Guru B. Indonesia Kls V
P. 31

Tabel 11. Strategi dalam Kegiatan Berbicara dan Mempresentasikan


                                                                                                 Sesudah
                               Sebelum Berbicara                   Saat Berbicara
                                                                                                Berbicara
                         -  Merancang bahan pembicaraan      -  Berbicara langsung di depan   -  Melakukan
                         -  Memberikan petunjuk tentang         kelas                            refleksi
                            tujuan berbicara                 -  Merekam pembicaraan              atas proses
                         -  Memberikan petunjuk tentang      -  Memberi umpan balik              berbicara
                            bentuk kegiatan berbicara        -  Memberi pertanyaan
                            (diskusi berpasangan,               panduan dalam diskusi
                            presentasi kelas, membaca        -  Membuat pengelompokan
                            puisi, pengumuman, pidato,          sesuai dengan kebutuhan dan
                            drama)                              kemampuan peserta didik
                         -  Memberikan petunjuk tentang      -  Memberi kesempatan
                            sikap berbicara yang tepat          membawa kartu petunjuk
                            sesuai dengan tujuan dan            atau alat bantu
                            bentuk kegiatan berbicara        -  Memberi peserta didik
                         -  Memberikan petunjuk                 kesempatan untuk berlatih
                            pembuatan naskah                    bersama teman


                       Strategi dalam Bertanya

                       Beberapa panduan bertanya yang dapat diberikan pada guru dalam proses
                       mengajar untuk mengasah keterampilan berpikir peserta didik.



                       1. Penggunaan kata tanya
                          Guru dapat menggunakan kata tanya dasar (apa, siapa, mengapa,
                          bagaimana, kapan, di mana) untuk membuat kalimat tanya terbuka dan
                          tertutup.

                       2. Pertanyaan sepanjang proses belajar
                          Awal Belajar: Apa yang kalian ketahui? Apa yang ingin kalian ketahui?
                          Akhir Belajar: Apa yang telah kalian pelajari/pahami?

                       3. Pertanyaan yang memancing respons atas teks visual
                          -   Apa yang kalian lihat?

                          -  Apa yang kalian pikirkan?
                          -  Apa yang kalian bayangkan?

                       4. Pertanyaan yang dapat diberikan saat diskusi kelompok
                          -  Sebutkan tiga hal yang kalian pelajari/ketahui.
                          -  Sebutkan dua hal yang ingin kalian ketahui lebih lanjut.
                          -  Sebutkan satu hal yang ingin kalian tanyakan.

                       5. Membuat fokus pertanyaan atas topik tertentu
                          -  Berpikir tentang fakta: Apa fakta atau informasi yang ada? (topi putih)
                          -  Berpikir tentang perasaan: Bagaimana perasaanmu? (topi merah)





                                                                                         Panduan Umum  | 21
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36