Page 19 - E-Modul Interaktif
P. 19
Jenis dan Fungsi Alat Pengecillan Ukuran
Alat pengecilan ukuran dibedakan berdasarkan tujuan pengecilan ukuran dan bahan
yang dikecilkan. Terdapat tiga kelompok alat pengecil ukuran, yaitu:
Alat pengecil ukuran bahan berserat tinggi
Alat pengecil ukuran bahan kering
Alat pengecil ukuran bahan pembentuk cair
Alat pengecil ukuran bahan berserat tinggi
Alat penegcil ukuran bahan berserat tinggi bekerja dengan mengunakan prinsip gaya
mekanis. Gaya mekanis tersebut meliputi gaya tumbukan “impact”, gaya geser “shear”, gaya
tekan dan pemotongan”cutting”. Alat pengecilan ini dibagi menjadi dua yaitu Cutter dan
Gratter.
Cutter (pemotong)
Alat ini berguna untuk pekerjaan-pekerjaan seperti:
a. Membuang sisik ikan dan membuat fillet
b. Mengupas kulit buah dan sayur-sayuran serta kulit hewan sembelihan seperti daging
Ada dua jenis cutter yaitu pisau pemotong dan pisau pengupas masing-masing mempunyai
fungsi sebagai berikut :
Peeler (pengupas)
Alat ini digunakan untuk mengupas kulit buah-buahan
dan sayur-sayuran seperti mangga, wortel, kentang, dan
mentimun. Selain itu, pada ujung peeler yang runcing
dapat digunakan untuk membuang mata pada buah nanas
Pisau pengupas
Pisau ini digunakan untuk memotong, membelah,
mmencincang buah, sayuran, daging, dan juga dapat
digunakan untuk mengupas hasil pertanian lainnya. Selain
itu, pisau dapat digunakan untuk membuang atau
memotong mata pada buah nanas.