Page 24 - Fructupedia_Alifia Tasya Kamila
P. 24
19
Pipit Marianingsih, Ika Rifqiawati & Alifia Tasya Kamila
BUNI
(Antidesma bunius)
Buni atau disebut juga uni/huni merupakan buah majemuk yang berukuran kecil serta
memiliki rasa asam dan manis. Buah ini berwarna hijau jika belum masak kemudian perlahan
warnanya menjadi kuning, merah hingga menjadi ungu ketika sudah masak. Buah ini memiliki
pigmen warna ungu yang sangat kuat sehingga akan membuat mulut orang yang
memakannya akan menjadi ungu.
A.
Klasifikasi Ilmiah
B.
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Euphorbiales
Famili : Euphorbiaceae
Genus : Antidesma
Spesies : Antidesma bunius
Gambar: A. Buah, dan B. Habitus
[Sumber gambar: Marianingsih et al., 2019]
Tanaman buni memiliki habitus pohon dengan tinggi sekitar 10-30 m, batang tegak dan
bercabang rendah. Daun-daunnya berseling, berbentuk lanset-lonjong, pangkalnya tumpul
atau membundar, ujungnya lancip atau tumpul, pinggirannya rata, berkilap, tulang daun
utama menonjol di lembaran bawah daun, panjang tangkai daun mencapai 1 cm. Buni
memiliki tipe bunga majemuk, buah tipe buni, dan biji bulat putih.