Page 12 - E-MODUL FLIP BOOK SWEET BREAD
P. 12

A. Tujuan Akhir

                     Setelah  mempelajari  modul  ini  peserta  didik  mampu

              memahami dan mengaplikasikan produk sesuai dengan kebutuhan
              dan standart industri.


                   B. Uraian Materi

          1. Pengertian Sweet Bread


                    Sweet Bread/ roti manis merupakan jenis roti yang mempunyai

              cita rasa manis yang menonjol serta bertekstur empuk (soft) dengan

              atau  tanpa  isian.  Roti  manis  ini  dilihat  dari  adonannya  termasuk

              dalam kategori rich dough (adonan dengan kadar gula dan margarine
              lebih dari 10% ). (Bety, Sri. 2020)


                    Sweet  Bread/  roti  manis  adalah  roti  yang  memiliki  cita  rasa

              manis,  teksturnya  empuk,  bentuk  dan  isiannya  bervariasi.  Selain

              rasanya yang manis, roti manis dibuat dengan berbagai bentuk yang
              menarik,  sehingga  masyarakat  banyak  yang  menyukainya  (Fitria,

              2013:11).


                    Salah  satu  produk  bakery  yang  biasa  disebut  dengan  Sweet

              Bread  atau  biasa  dikenal  dengan  sebutan  roti  manis  dengan
              komponen  adonan  antara  lain  tepung  terigu  protein  tinggi,  cairan,

              ragi,  gula,  lemak,  bread  improver,  dan  garam  dengan  isi  dan  atau

              topping  melalui  fermentasi  yang  kemudian  kemudian  dipanggang

              pada rentangan suhu 180˚C.

          2. Klasifikasi Adonan Bread


                    Menurut  Gisslen  (2013)  semua  yeast  dough  memiliki  bahan

              dasar dan prinsip yang sama, namun akan lebih memudahkan jika

              produk yeast dough dibagi menjadi 3 jenis yaitu lean dough, rich dogh
              dan Laminated Dough.


                    Lean  dough  adalah  produk  yeast  dough  dengan  presentase
              lemak dan gula yang rendah dan memiliki tekstur kering serta keras

              di dalamnya. Komonen/ bahan utama roti ini terdiri 4 macam saja





                                                           12
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17