Page 163 - e-modul Kimia Kelas XII
P. 163
Reaksi-Reaksi pada Senyawa Ester
Sifat kimia ester juga diberikan dalam bentuk reaksi-reaksi. Berikut
reaksi-reaksi yang terjadi pada senyawa ester.
a) Mengalami Reaksi Hidrolisis
Ester merupakan senyawa yang bersifat netral. Biasanya ester
mengalami reaksi kimia di gugus alkoksi (-OR’) digantikan oleh
gugus yang lain. Hidrolisis dipercepat dengan adanya asam atau
basa. Hidrolisis dalam suasana asam merupakan kebalikan dari
esterifikasi. Ester direfluk dengan air berlebih yang mengandung
katalis asam yang kuat. Reaksi yang terjadi merupakan reaksi
kesetimbangan, sehingga reaksi tidak pernah berhenti.
Jika suatu basa (NaOH atau KOH) digunakan untuk menghidrolisa
ester maka reaksi tersebut sempurna. Asam karboksilat dilepaskan
dari kesetimbangan dengan mengubahnya menjadi garam. Garam
organik tidak bereaksi dengan alkohol sehingga reaksi tersebut
merupakan reaksi tidak dapat balik.
Reaksi hidrolisis ini digunakan untuk memghidrolisa lemak atau
minyak guna menghasilkan gliserol dan suatu garam (sabun).
Reaksi ini lebih dikenal dengan reaksi saponifikasi. Contoh:
140 |E-Book_ S e e n y a w a T u r u n a n A l k a n a _ u n t u k S M A / M A K e l a s X I I

