Page 394 - SOP-uinsa
P. 394
Standar Operasional Prosedur UIN Sunan Ampel Surabaya
KEMENTERIAN AGAMA
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL
(UINSA) SURABAYA
Jl. A. Yani 117 Surabaya
STANDART OPERATING PROCEDURE
(S O P)
TINDAKAN PENCEGAHAN & PERBAIKAN
Tanggal Tanggal Tanggal Disahkan
No Dokumen Pembuatan Revisi Implementasi Oleh
UIN-QA/PM/01/09
01/03/2009 01/03/2015 01/05/2015 LPM UINSA
1. TUJUAN
Mengenali serta mengidentifikasi ketidaksesuaian yang terjadi selama kegiatan
belajar mengajar di UIN Surabaya dengan melakukan pencegahan kesalahan
yang berulang serta menghilangkan penyebab masalah termasuk potensi
penyebab masalah.
2. RUANG LINGKUP
Berlaku terhadap seluruh pengambilan keputusan terkait tindakan pencegahan
serta perbaikan di UIN Surabaya terkait dengan ketidaksesuaian yang muncul
selama proses belajar mengajar baik yang berhubungan dengan pelanggan
internal maupun eksternal UIN Surabaya
3. REFERENSI
3.12. Persyaratan SMM ISO 9001:2008
3.13. Prosedur Mutu Tinjauan Manajemen
3.14. Prosedur Mutu Audit Mutu Internal
4. DEFINISI
4.31. Ketidaksesuaian adalah tidak dipenuhinya persyaratan yang telah
ditetapkan
4.32. Tindakan Pencegahan adalah tindakan untuk menghilangkan penyebab
masalah yang potensial mengakibatkan terjadinya ketidaksesuaian
(ketidaksesuaian belum terjadi)
4.33. Tindakan Perbaikan adalah segala tindakan untuk menghilangkan
penyebab ketidaksesuaian yang terjadi (ketidaksesuaian sudah terjadi)
4.34. Pelanggan Internal meliputi dosen serta karyawan UIN Surabaya
4.35. Pelanggan Eksternal meliputi mahasiswa, dunia industri/pengguna lulusan,
orang tua & masyarakat yang berhubungan dengan UIN Surabaya
5. PENANGGUNG JAWAB
5.1. Manajemen bertanggung jawab dalam :
• Mengidentifikasi & menentukan potensi ketidaksesuaian
• Menentukan tindakan pencegahan /perbaikan yang sesuai untuk
menangani ketidaksesuaian
• Menentukan waktu penyelesaian tindakan pencegahan / perbaikan
- 385 -

