Page 8 - Dokumen-Modul-Novanda ardiansyah (1)
P. 8
kepemudaan, hingga kementerian dan lembaga. Hasil diskusi dan sumbangsih pikir dari
berbagai pihak tersebut dikelola dan dituliskan dengan baik di dalam modul ini.
Maka, melalui kesempatan yang baik ini, kami menyampaikan penghargaan
setinggitingginya kepada berbagai pihak yang telah terlibat secara langsung maupun tidak
langsung dalam perumusan modul ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya kami sampaikan
kepada Ketua dan Anggota KPU RI periode 2022-2027 dan Sekretariat Jenderal KPU RI,
Deputi Bidang Dukungan Teknis, Biro Partisipasi dan Hubungan Masyarakat yang telah
memfasilitasi kebutuhan dalam penyusunan modul ini. Serta apresiasi yang setinggi-tingginya
untuk tim penyusun modul yang telah berkenan memberikan sumbangsih pengetahuannya yang
dituangkan dalam modul pendidikan pemilih muda.
Kedepan, kerjasama multipihak untuk menjalankan kegiatan sosialisasi dan pendidikan
pemilih kepada masyarakat senantiasa dibutuhkan. Semoga modul ini dapat menjadi acuan kita
bersama dalam upaya menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 Sebagai Sarana Integrasi
Bangsa.
August Mellaz
(Anggota KPU RI/Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat)
IV