Page 25 - E-Modul Interaktif Sejarah Pergerakan Kebangsaan di Indonesia (HP)
P. 25
Latihan
L a t i h a n S o a l U n i t 1
Latihan Soal Unit 1
Hot Jawablah soal pilihan ganda di bawah ini dengan sebaik-baiknya. Ingat!
Jangan menyontek ya.
1 1 Nasionalisme adalah ideologi nasional yang menumbuhkan rasa
persatuan dalam sekelompok orang yang memiliki nilai yang sama dan
terikat oleh sebuah organisasi bernama negara Indonesia. Pengertian
di atas diungkapkan oleh ...
A. KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia).
B. Noor Ms. Bakry.
C. Lothrop Stoddard.
D. Hans Kohn.
E. Hara.
2 2 Nasionalisme tidak hanya dapat membentuk sebuah negara atau
bangsa, tetapi juga dapat menyebabkan perpecahan. Kalimat barusan
sangat cocok disematkan terhadap peristiwa runtuhnya Yugoslavia
pada tahun 1990-an, akibat adanya nasionalisme etnis yang
menyebabkan negara-negara bagiannya memisahkan diri berdasarkan
etnis (suku). Apa itu bentuk nasionalisme etnis?
A. Semangat kebangsaan berdasarkan partisipasi warga negara.
B. Semangat kebangsaan berdasarkan persamaan agama
masyarakatnya.
C. Semangat kebangsaan sebagai komunitas yang wajib memberikan
kontribusinya terhadap pemeliharaan dan kekuatan negara.
D. Semangat kebangsaan berdasarkan budaya yang dianut warga
negara.
E. Semangat kebangsaan berdasarkan budaya asal/etnis/kesukuan
masyarakat.
3 3 Indonesia sebagai negara kepulauan sudah terkenal dengan
keragaman suku, budaya, agama, dan ras sejak masih bernama Hindia
Belanda. Lalu, bagaimana jika diterapkan bentuk nasionalisme budaya
di Indonesia?
A. Cocok, karena akan menyatukan berbagai budaya menjadi satu.
B. Nasionalisme budaya Indonesia akan membawa ke arah persatuan.
C. Tidak cocok untuk diterapkan karena Indonesia terdiri dari banyak
budaya.
D. Semangat nasionalisme atas persamaan budaya Indonesia menjadi
beragam.
E. Bentuk nasionalisme budaya hanya cocok bagi negara maju.
13