Page 228 - KM Matematika_BG_KLS_IX
P. 228

E.  Panduan Pembelajaran




                   1.  Subbab A Peluang




                   a.  Tujuan Pembelajaran

                 Tujuan pembelajaran yang dicapai di Subbab A Peluang adalah sebagai
                 berikut.
                 •   Menentukan ruang sampel suatu kejadian, baik dengan mendaftar,
                     tabel, ataupun diagram pohon.
                 •   Menentukan nilai peluang suatu kejadian.
                 •   Mengetahui rentang nilai peluang, kejadian  pasti, dan  kejadian
                     yang mustahil.





                   b.  Aktivitas Pembuka

                 Tujuan  aktivitas pembuka ini  adalah  untuk  membuat  prediksi  atau
                 dugaan secara subjektif tentang kemungkinan terjadinya suatu
                 kejadian. Metode pembelajaran yang digunakan di dalam aktivitas ini
                 adalah M14: Dukungan Diskusi.
                     Aktivitas pembuka ini dapat digunakan sebagai kegiatan apersepsi
                 di Subbab A. Untuk melakukannya, Bapak/Ibu guru dapat menampilkan
                 dan menceritakan berita daring/cetak tentang kemungkinan Indonesia
                 menjadi negara maju di tahun 2045. Dua contoh beritanya dapat diakses
                 di  tautan http://ringkas.kemdikbud.go.id/IDMaju.  Setelah itu, ajaklah
                 peserta didik untuk mengerjakan Eksplorasi 4.1. Berikut ini alternatif
                 penyelesaian aktivitas eksplorasi tersebut.



                      Eksplorasi    4.1   Menjadi Negara Maju di Tahun 2045

                   Di aktivitas eksplorasi ini, peserta didik diharapkan mengenal istilah-
                   istilah  yang terkait dengan peluang,  yaitu  tidak  mungkin,  kecil
                   kemungkinannya, mungkin iya mungkin tidak, sangat mungkin,





                                                         s K
                                                           elas I
                                                               X
                                                        T
                 216 | Buku Panduan Guru Matematika untuk SMP/MTs Kelas IX
                       Buku P
                            anduan Guru Matematika untuk SMP/M
   223   224   225   226   227   228   229   230   231   232   233