Page 303 - Bahtera_Sebelum_Nabi_Nuh_Kisah_Menakjubkan_tentang_Misteri_Bencana
P. 303

Dr. Irving Finkel


           ke-2 SM, tepat empat ratus tahun setelah masa Pembuangan.
           Putusan ini mungkin benar secara umum tetapi menurut saya,
           bab-bab pembukaan dari kitab itu memberikan, sekilas saja, sebuah
           kesan yang sangat meyakinkan tentang istana Nebukadnezar,
           dan dengan memperhatikan terutama rujukan untuk mempelajari
           tulisan dan bahasa dalam kelas-kelas kuneiform Kasdim, yang
           diberi perhatian khusus tepat pada awal kitab ini, saya pun
           menelusuri teks tersebut dengan saksama.
              Tidak diragukan lagi bahwa apa yang dimaksud dengan hal
           ini adalah petunjuk dalam sistem penulisan kuneiform dan
           bahasa Babilonia. Orang-orang Judea berbicara bahasa Ibrani;
           orang-orang terpelajar di kalangan mereka mengenal bahasa
           Aram. Program itu jelas merupakan bagian dari kebijakan resmi
           Babilonia untuk menghindari kesulitan jangka panjang dengan
           populasi pendatang: orang-orang terbaik akan diakulturasikan
           ke dalam kehidupan dan tata cara Babilonia, dan caya paling
           efektif dan tahan lama untuk mencapai hal ini adalah melalui
           baca tulis. Kita diberi tahu bahwa Daniel dan sahabat-sahabatnya
           belajar untuk menjadi hakim: semua urusan hukum dilaksanakan
           dalam bahasa Babilonia dan dicatat dalam kuneiform untuk
           waktu yang panjang setelahnya.
               Sepengetahuan saya, gagasan saya bahwa program pengajaran
           tiga tahun ini pasti mengacu pada kuneiform belum pernah
           diajukan maupun dipertahankan sebelumnya, sebagian besar
           mungkin karena penolakan absurd terhadap Kitab Daniel
           sebagai sebuah kesaksian tepercaya. Namun mudah saja untuk
           memperlihatkan bahwa, dari sudut pandang kemanusiaan, ini
           merupakan salah satu bagian terpenting dalam Alkitab Ibrani.
           Ini memungkinkan kita untuk memahami banyak hal yang tidak
           dijelaskan maupun yang sering kali dibiarkan tidak dikaitkan
   http://facebook.com/indonesiapustaka  terjadi di sekolah-sekolah Babilonia pada masa Nebukadnezar.
           satu sama lain.
              Kita tahu dari banyak sekali tablet pelajaran sekolah apa yang

           Para kandidat muda akan mendapatkan guru-guru terbaik. Bahasa
           Ibrani dan Aram serumpun dengan bahasa Babilonia, sehingga
           penguasaan bahasa-bahasa tersebut bagi orang-orang muda yang




                                         292
   298   299   300   301   302   303   304   305   306   307   308