Page 8 - Tugas12-Ahmad Khoirudin Maulana-017
P. 8

1.  Aspek desain interface, yang meliputi visibility, alami dan logis, kontrol, konsistensi,

                       mencegah  kesalahan,  mudah  dikenali,  fleksibel  dan  efisien,  estetis  dan  sederhana,
                       pesan kesalahan, serta bantuan dan dokumentasi.

                    2.  Aspek  desain  instruksional,  yang  meliputi  tujuan  dan  sasaran,  konteks,  isi  dan

                       navigasi,  scaffolding,  pengetahuan,  evaluasi  formatif,  criteriareferenced,  belajar
                       mandiri, dan belajar kolaboratif.

                    3.  Aspek  konten,  meliputi  konteks,  relevan,  issue,  referensi,  video,  bantuan  dan
                       presentasi.

                         Menurut Mcalpine & Weston (1994), penilaian atau evaluasi media pembelajaran
                    dapat dilihat dari empat aspek sebagai berikut:

                    1.  Aspek materi (content). Adapun indikatornya yaitu: 1) kebenaran isi materi dan bebas
                       dari kesalahan konsep, 2) kekinian dan ke-up to-date-an materi, 3) kecakupan dan

                       kecukupan materi.
                    2.  Aspek  desain  pembelajaran  (instructional  design).  Adapun  indikatornya  ialah:  1)

                       kesesuaian  strategi  penyampaian  dengan  karakteristik  siswa  terkait;  2)  ketepatan

                       strategi penympaian sehingga memungkinkan kemudahan dan kecepatan pemahaman
                       dan penguasaan materi, konsep atau keterampilan; 3) tingkat kemungkinan mendorong

                       siswa  berpikir  kritis  dan  memecahkan  masalah;  4)  tingkat  kontekstualitas  dengan

                       penerapan  atau  aplikasi  dalam  kehidupan  nyata  sesuai  dengan  karakteristik  siswa
                       terkait; 5) ketepatan pemilihan media dibandingkan dengan media lain.

                    3.  Media dan komunikasi pembelajaran. Adapun indikatornya yaitu: 1) kesesuaian dan
                       kualitas  pemanfaatan  grafis  dan  visual  (table,  diagram,  bagan)  dengan  tujuan,  isi

                       materi  dan  karakteristik  siswa;  2)  kesesuaian  dan  kualitas  pemanfaatan  audio  dan

                       narasi dengan tujuan, isi materi dan karakteristik siswa; 3) kesesuaian dan kualitas
                       pemanfaatan video dengan tujuan, isi materi dan karakteristik siswa; 4) kesesuaian dan

                       kualitas pemanfaatan animasi dan simulasi dengan tujuan, isi materi dan karakteristik
                       siswa; 5) ketepatan penggunaan bahasa komunikasi sesuai dengan tujuan, isi materi

                       dan  karakteristik  siswa;  6)  tingkat  interaktifitas  dan  kemudahan  navigasi;  7)

                       kemenarikan pengemasan media secara keseluruhan (typology, warna, ilustrasi, icon,
                       tata letak, dan lainnya).

                    4.  Aspek  daya  implementasi  dan  repons  pengguna  (implementability  &  User

                       Acceptance). Adapun indikator terkait ialah: 1) kemudahan penggunaan, 2) tingkat
                       kemungkinan minat dan motivasi siswa ketika digunakan dalam pembelajaran baik




                                                            8
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13