Page 122 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 APRIL 2020
P. 122
Title BELASAN POLWAN SUMBAR DILATIH MEMBUAT MASKER NON MEDIS OLEH BLK PADANG
Media Name suara.com
Pub. Date 23 April 2020
https://www.suara.com/bisnis/2020/04/23/075334/belasan-polwan-sumbar-d ilatih-
Page/URL
membuat-masker-non-medis-oleh-blk-padang
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Balai Latihan Kerja (BLK) Padang melatih belasan personel Polwan Polda Sumatera
Barat (Sumbar) untuk menjahit masker non medis . Pelatihan ini bertujuan untuk
menciptakan personel yang siap tanggap bencana, khususnya di tengah pandemi
Covid-19.
Kepala BLK Padang, Syamsi Hari, mengapresiasi Polda Sumbar yang cepat tanggap
terhadap kondisi pandemi saat ini.
"Kita sangat welcome dengan kegiatan ini. Semoga ilmu yang didapat di BLK bisa
diaplikasikan," kata Syamsi, dalam Siaran Pers Biro Humas Kementerian
Ketenagakerjaan ( Kemnaker ), Jakarta, Rabu (22/4/2020).
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Toni Harmanto, menjelaskan, pelatihan menjahit masker
non medis bagi personelnya akan sangat membantu personel kepolisian maupun
masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Ia yakin, kekurangan masker masyarakat
dan personelnya bisa diatasi dengan kegiatan ini.
"Kita berharap, ilmu yang mereka dapat bisa dibagi juga dengan personel lain dan
berguna bagi masyarakat," kata Toni.
Salah seorang Polwan yang mengikuti pelatihan, Ipda Junia Rakhma Putri,
menuturkan, setelah mengikuti pelatihan ini, ia berharap dapat membantu
masyarakat dalam menyediakan masker.
"Kami sebagai pelayan masyarakat juga ingin membantu masyarakat kecil, terutama
yang masih sulit untuk mendapatkan masker," ujar Junia.
Usai mengikuti pelatihan di BLK Padang, ia berencana untuk membuat sendiri
masker untuk membantu masyarakat, serta mengajarkan keterampilannya kepada
personel lain maupun keluarganya.
"Membuat masker ini diharapkan dapat membantu dan hasilnya nantinya
direncanakan untuk dibagikan ke personil dan masyarakat," ujarnya.
Page 121 of 250.

