Page 43 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 SEPTEMBER 2019
P. 43
sedangkan yang mau membayar UMK itu hanya sekitar 60 persennya sedangkan
sisanya belum UMK. Jika ini (BPJS) sampai dinaikkan, apa jadinya?" gusarnya.
Aksi massa tersebut berjalan damai, pihak DPRD Kota Malang didampingi dengan
Kapolres Malang Kota AKBP Dony Alexander, dan Dandim 0833 Kota Malang Tommy
Anderson juga menerima kehadiran mereka dan mendiskusikan perihal masalah
para buruh dengan perwakilan di gedung DPRD Kota Malang.
Menanggapi hal tersebut Ketua Sementara DPRD Kota Malang I Made Rian Diana
menyambut baik aksi untuk menyampaikan pendapat dan keluh kesah tersebut. Ia
menyampaikan bahwa beberapa masalah buruh juga bisa segera teratasi. "Memang
ada beberapa yang sudah bisa dan langsung kami eksekusi. Pertama yaitu terkait
adanya buruh yang diperlakukan semena-mena oleh perusahaannya. Dan itu
langsung ditindaklanjuti oleh dinas Ketenagakerjaan Kota Malang," terangnya.
Sedangkan terkait revisi UU Ketenagakerjaan dan juga kenaikan tarif BPJS, pihaknya
menyatakan akan menampung aspirasi tersebut sebelum nantinya disampaikan ke
pihak yang lebih tinggi. "Akan kita sampaikan ke DPR RI yang memang membidangi
itu untuk menindaklanjuti," pungkas Made.
Page 42 of 76.

