Page 54 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 NOVEMBER 2019
P. 54
Sebelumnya, program Kartu Pra Kerja yang sedang disiapkan oleh pemerintah akan
dilaksanakan bukan dalam bentuk pemberian uang tetapi lebih kepada pelatihan
bagi kalangan warga.
"Awal tahun depan kami akan meluncurkan yang namanya Kartu Pra Kerja," kata
Asisten Deputi Ketenagakerjaan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
Yulius.
Menurut Yulius, pelaksanaan program tersebut adalah dengan memberikan skim
bagi orang yang menganggur dengan berbagai bentuk pelatihan yang dialokasikan
sekitar Rp3 juta per orang.
Dengan demikian, lanjutnya, Kartu Pra Kerja bukanlah dalam bentuk pemberian
uang tunai tetapi lebih kepada bentuk pelatihan melalui sejumlah platform yang
masing-masing memiliki tingkatan.
"Nanti didaftar dan lembaga pelatihannya ada yang swasta ada yang pemerintah,"
kata Yulius.
Asdep Ketenagakerjaan Kemenko Perekonomian juga mengingatkan, Presiden Joko
Widodo telah menyiapkan satu UU omnibus yaitu UU Cipta Lapangan Kerja.
Pemerintah menyiapkan dana Rp10 triliun pada Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara (APBN) 2020 untuk 2 juta orang yang berhak menerima Kartu Pra Kerja
dalam rangka mempersiapkan generasi muda melalui pelatihan kerja.
Pewarta: M Razi Rahman Editor: Subagyo COPYRIGHT (c)2019 .
Page 53 of 144.

