Page 96 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 NOVEMBER 2019
P. 96

RATUSAN BURUH BERTAHAN DI DEPAN GEDUNG SATE HINGGA MALAM, TUNGGU RIDWAN
                Title
                               KAMIL, KECEWA SOAL UMK
                Media Name     jabar.tribunnews.com
                Pub. Date      21 November 2019
                               https://jabar.tribunnews.com/2019/11/21/ratusan-buruh-bertahan-di-depa n-gedung-
                Page/URL
                               sate-hingga-malam-tunggu-ridwan-kamil-kecewa-soal-umk
                Media Type     Pers Online
                Sentiment      Negative









               TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG -  Aksi ratusan buruh dari berbagai serikat pekerja di
               Jawa Barat  yang digelar sejak siang di depan  Gedung Sate  , Kota Bandung, Kamis
               (21/11/2019), memang nyaris tanpa orasi seperti biasanya.

                Namun sampai pukul 19.45, mereka masih berkumpul di depan gerbang  Gedung
               Sate  menunggu kepastian penetapan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Tahun
               2020.


                Pada sore harinya, perwakilan para buruh ini menghadiri audiensi dengan Wakil
               Gubernur Jabar  Uu Ruzhanul Ulum  .

                Namun mereka tetap menyatakan belum puas dengan audiensi tersebut karena
               belum menyaksikan penetapan  UMK  2020 oleh Gubernur  Jawa Barat  Ridwan
               Kamil  .

                Walaupun dalam audiensi tersebut sudah dinyatakan bahwa usulan bupati dan
               walikota dari 27 kabupaten dan kota di Jabar sudah diterima  Ridwan Kamil  , para
               buruh masih keberatan dengan rencana penetapan  UMK  dalam bentuk surat
               edaran, bukan dalam surat keputusan seperti tahun-tahun sebelumnya.


                Mereka pun akhirnya menunggu  Ridwan Kamil  untuk menandatangani
               kesepakatan tersebut, yang sampai petang hari dikabarkan masih di Jakarta
               menghadiri undangan Wakil Presiden Maruf Amin.


                Mereka menunggu di beberapa titik di Gasibu dan depan gerbang  Gedung Sate  .

                Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Provinsi  Jawa Barat  ,
               Roy Jinto Ferianto, mengatakan pihaknya sudah berudiensi dengan Wakil Gubernur
               Jabar  Uu Ruzhanul Ulum  pada petang hari.


                "Tapi kami kecewa karena format keputusan yang berbeda dengan tahun
               sebelumnya. Katanya, penetapan  UMK  akan berbentuk surat edaran, bukan surat
               keputusan," ujar Roy di  Gedung Sate  , Kamis (21/11/2019)  Roy mengatakan jika
               keputusan  UMK  dikeluarkan dalam bentuk surat edaran, maka tidak akan mengikat
               secara hukum.




                                                       Page 95 of 144.
   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101