Page 529 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 NOVEMBER 2021
P. 529

Judul               Sylvia Sebut UMP Naik
                Nama Media          Kupang Pos
                Newstrend           Upah Minimum 2022
                Halaman/URL         Pg1&7
                Jurnalis            ACA
                Tanggal             2021-11-16 14:33:00
                Ukuran              866x335mmk
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 166.272.000

                News Value          Rp 1.662.720.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif




              Ringkasan
              Kementerian  Ketenagakerjaan  mengumumkan  hasil  penghitungan  penyesuaian  nilai  Upah
              Mininum Provinsi (UMP) dan Upah Minumum Kabupaten/Kota (UMK) tahun 2022.  Penetapan
              upah berdasarkan kondisi ekonomi dan ketenagakerjaan.



              SYLVIA SEBUT UMP NAIK
              Dewan Pengupakan NTT Masih Godok

              KUPANG, PK - Kementerian Ketenagakerjaan mengumumkan hasil penghitungan penyesuaian
              nilai  Upah  Mininum  Provinsi  (UMP)  dan  Upah  Minimum  Kabupaten/Kota  (UMK)  tahun  2022.
              Penetapan upah berdasarkan kondisi ekonomi dan ketenagakerjaan.

              UMP terendah terjadi bagi pekerja Jawa Tengah sebesar Rp 1.813.011 dan UMP tertinggi DKI
              Jakarta  Rp  4.453.724.  "Rata-rata  penyesuaian  UMP  tahun  2022  adalah  1,09  persen,”'  sebut
              Direktur  Jenderal  Pembinaan  Hubungan  Industrial  dan  Jaminan  Sosial  Tenaga  Kerja,  Indah
              Anggoro  Putri  dalam  seminar  terbuka  Proses Penetapan  Upah Minimum  2022  secara virtual,
              Senin (15/11).

              Masih  berpatokan  data  Badan  Pusat  Statistik,  Indah  mengatakan,  pertumbuhan  ekonomi
              tertinggi di Maluku Utara dengan kenaikan 12,76 persen, dan pertumbuhan ekonomi terendah
              yakni Bali -5,83 persen. Sementara kenaikan harga barang atau inflasi tertinggi terjadi Bangka
              Belitung yang mencapai 3,29 persen dan inflasi terendah Papua -0,40 persen.

              Indah juga mengungkapkan, dari 34 provinsi, ada empat provinsi yang nilai UMP tahun 2021
              lebih tinggi dari batas atas upah minimum. UMP di daerah-daerah tersebut pada tahun 2022
              nilainya sama dengan upah minimum 2021 alias tidak ada kenaikan upah buruh.

              Keempat  provinsi  dimaksud,  yaitu  Sumatera  Selatan  dengan  upah  minimum  Rp  3.144.446,
              Sulawesi Utara Rp 3.310.723, Sulawesi Selatan Rp 3.165.876, dan Sulawesi Barat Rp 2.678.863.





                                                           528
   524   525   526   527   528   529   530   531   532   533   534