Page 168 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 APRIL 2020
P. 168

Title          MENPERIN: PENGUSAHA INGIN KREDIT LUNAK UNTUK BAYAR THR KARYAWAN
               Media Name     tempo.co
               Pub. Date      06 April 2020
                              https://bisnis.tempo.co/read/1328551/menperin-pengusaha-ingin-kredit-l unak-untuk-
               Page/URL
                              bayar-thr-karyawan
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive









               Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, saat ini para
               pelaku industri terpukul diakibatkan pandemi virus corona. Para pengusaha, kata
               dia, sedang mencari cara agar bisa membayar Tunjangan Hari Raya (THR) kepada
               karyawannya.

               "Industri (mengusulkan) diberikan ruang untuk mendapatkan soft loan dari bank,
               agar mereka bisa membayar THR kepada karyawannya. Yang dimaksud dengan soft
               loan tentu dengan bunga yang sangat rendah dan juga term of payment-nya yang
               cukup panjang," kata Agus saat rapat kerja virtual dengan Komisi VI DPR RI, Senin
               6 April 2020.

               Agus menjelaskan, para pengusaha masih memiliki niat baik untuk membayarkan
               kewajiban membayarkan THR kepada karyawannya. Walaupun pembayaran THR
               menggunakan utang perbankan.

               Oleh karena itu, Agus berharap perbankan dapat memberikan kredit yang tak
               membebani. "Nah tentu ini nanti bisa kita lakukan verifikasi misalnya terhadap
               industri atau perusahaan-perusahaan yang cash flow-nya negatif," ucapnya.

               Adapun pilihan lain dalam membayarkan THR, Agus menuturkan, pihak pengusaha
               akan bernegosiasi dengan serikat pekerja untuk menuntaskan pembayaran THR
               secara bertahap.

               "Tentu industri melakukan negosiasi secara langsung dengan serikat atau dengan
               pekerja ya agar mereka bisa, sebut saja melakukan cicilan-cicilan pembayaran THR,"
               tambahnya.

               Selain ingin melakukan kredit terhadap bank untuk membayarkan THR, Agus
               mengatakan, bagi para pengusaha yang terdampak pandemi corona, meminta
               keringanan ke pemerintah. Seperti penundaan pembayaran iuran BPJS
               Ketenagakerjaan, dan menginginkan adanya pinjaman lunak untuk membantuk arus
               kas perusahaan yang bermasalah.










                                                      Page 167 of 193.
   163   164   165   166   167   168   169   170   171   172   173