Page 115 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 MARET 2020
P. 115

Title          MASSA TOLAK OMNIBUS LAW DI JATIM BUBAR, LALU LINTAS PERLAHAN LANCAR
               Media Name     detik.com
               Pub. Date      11 Maret 2020
               Page/URL       https://news.detik.com/berita-jawa-timur/4934975/massa-tolak-omnibus-l aw-di-jatim-
                              bubar-lalu-lintas-perlahan-lancar
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative














               Surabaya  -  Usai menggelar orasi dan memblokir Frontage Jalan Ahmad Yani,
               massa buruh dan mahasiswa tolak  Omnibus Law  membubarkan diri. Kini jalan
               tersebut sudah bisa dilalui kendaraan lagi.


               Massa buruh dan mahasiswa itu tergabung dalam Gerakan Tolak Omnibus Law
               (Getol). Sebelum membubarkan diri, massa sempat mendeklarasikan penolakan
               Rancangan Undang-Undang (RUU) Omnibus Law. Pembacaan deklarasi dipimpin
               langsung koordinator aksi Doni dari atas truk komando.

               "Kami Aliansi Gerakan Tolak Omnibus Law (Getol) Jawa Timur dengan ini
               memerintahkan dengan tegas kepada presiden da DPR RI untuk membatalkan
               pembahasan RUU Omnibus Law," kata Doni yang diikuti massa, Rabu (11/3/2020).

               "Dan kami aliansi Getol Jatim menyerukan kepada seluruh elemen masyarakat untuk
               melakukan perlawanan apabila presiden dan DPR RI masih melanjutkan
               pembahasan RUU Omnibus Law," tambahnya.

               Setelah membacakan deklarasi bersama, massa kemudian menyanyikan lagu-lagu
               perjuangan buruh dan mahasiswa. Setelah itu mereka membubarkan diri dengan
               tertib.

               Massa sebelumnya bergerak dari Bundaran Waru menuju frontage sekitar pukul
               15.00 WIB dan bubar pada pukul 16.30 WIB. Frontage A Yani yang sebelumnya
               diblokir kini sudah bisa dilalui kendaraan lagi.

               (sun/bdh)



















                                                      Page 114 of 175.
   110   111   112   113   114   115   116   117   118   119   120