Page 120 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 APRIL 2020
P. 120
Prakerja. Mirip seorang penerima bansos sembako, ketika pemerintah memberikan
uang maka orang itu bisa belanja beras dan telur ke warung. Jadi, bukan
warungnya yang ditunjuk, tapi masyarakat yang diberikan uang.
Aturan mengenai pelaksanaan Kartu Prakerja sendiri tertuang dalam Peraturan
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Permenko) Nomor 3 Tahun 2020
tertanggal 27 Maret 2020 dan Perpres Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 36
Tahun 2020 tentang Pengembangan Kompetensi Kerja Melalui Program Kartu
Prakerja yang diundangkan pada 26 Februari 2020.
Hal itu berbeda dengan pernyataan Belva dalam akun twitternya @AdamasBelva
pada 15 April 2020 yang mengatakan penentuan mitra juga kemudian dilakukan
independen oleh Kemenko dan PMO, tanpa intervensi siapa pun yang semuanya
mengikuti proses seleksi dari akhir 2019 yang dibuka umum.
Pasal 27 Permenko No 3 tahun 2020 menyatakan (1) Lembaga Pelatihan untuk
dapat ditetapkan sebagai mitra Program Kartu Prakerja mendaftar ke Platform
Digital untuk dikurasi. (2) Platform Digital menyampaikan hasil Kurasi sebagaimana
dimaksud pada ayat (1) paling lama 14 hari kepada Manajemen Pelaksana untuk
dikurasi lebih lanjut. Artinya ke-8 lembaga pelatihan terpilih bahkan sebelum aturan
legal mengenai pemilihan ditetapkan.
Presiden Jokowi pada 2 Desember 2019 juga mengakui sendiri bahwa dia meminta
stafsus milenial membeirkan masukan dan inovasi untuk kebijakan yang dibuat
pemerintah, contohnya Kartu Prakerja.
"Sudah saya sampaikan kepada mereka coba Kartu Prakerja nanti dikonsep,
dilaksanakan seperti apa agar gampang dikontrol," kata Presiden Jokowi pada 2
Desember 2019.
Sedangkan Andi Taufan Garuda Putra yang dalam catatan LHKPN KPK memiliki total
harta senilai Rp 531,523 miliar tersebut mundur setelah kontroversi surat bagi
seluruh camat di Indonesia. Isi surat itu agar mendukung program "Kerja Sama
sebagai Relawan Desa Lawan Covid-19" yang dikerjakan perusahaan miliknya
Amartha Mikro Fintek (Amartha).
Surat bernomor 003/S-SKP-ATGP/IV/2020 tertanggal 1 April 2020 dengan kop
garuda pancasila dengan tulisan "Sekretariat Kabinet Republik Indonesia" ditujukan
kepada para camat di seluruh wilayah Indonesia. Perihal dalam surat itu adalah
Kerja Sama sebagai Relawan Desa Lawan Covid-19.
Dalam surat itu disebutkan Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan
Transmigrasi menginisiasi program Relawan Desa Lawan Covid-19 sudah melakukan
kerja sama dengan PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) dalam menjalankan program
tersebut di area Jawa, Sulawesi dan Sumatera. Andi Taufan adalah pendiri sekaligus
CEO Amartha hingga saat ini.
Page 119 of 173.

