Page 119 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 JULI 2019
P. 119
Title INI TIGA KELOMPOK PENERIMA KARTU PRA KERJA, ALOKASI BIAYA SEKITAR RP10,3
TRILIUN
Media Name bisnis.com
Pub. Date 19 Juli 2019
Page/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20190719/12/1126444/ini-tiga-kelompok- penerima-
kartu-pra-kerja-alokasi-biaya-sekitar-rp103-triliun
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
JAKARTA--Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri menyatakan ada tiga kelompok
penerima Kartu Pra Kerja dengan alokasi biaya diperkirakan mencapai Rp10,3
triliun.
Ketiga kelompok yang dimaksud adalah para pencari kerja atau lulusan baru,
pekerja yang sedang bekerja, dan para pekerja yang terkena Pemutusan Hubungan
Kerja (PHK).
"Kebijakannya oleh pemerintah itu disiapkan yang namanya triple skiling itu. Jadi
ada skilling, up-skilling , dan re-skilling ," kata Hanif di Istana Kepresidenan, Jumat
(19/7/2019).
Untuk para pencari kerja, pemerintah akan menyiapkan program dengan tujuan
memberikan ketrampilan supaya mereka bisa segera masuk ke pasar kerja. Hingga
saat ini, persoalan minimnya keahlian dan ketidakcocokan antara keahlian yang
dimiliki dengan permintaan di pasar kerja menjadi pekerjaan rumah bagi
pemerintah.
Program yang kedua adalah program peningkatan keahlian ( up-skilling ) bagi
pekerja yang sedang bekerja. Program kedua ini, ungkapnya, merupakan opsi yang
diberikan pemerintah dalam mengatasi dinamika dunia kerja yang bergerak sangat
dinamis.
"Ketiga re-skilling ini buat koban PHK. Nah re-skilling diperlukan apabila mereka
berencana melakukan alih profesi, maka skill -nya harus berubah," ujar Hanif.
Page 118 of 125.

