Page 13 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 23 JULI 2020
P. 13

Judul               Memberdayakan Disabilitas
                 Nama Media          Koran Sindo

                 Newstrend           Kerjasama Kemenaker dan Kementerian BUMN
                 Halaman/URL         Pg1&10
                 Jurnalis            ANT
                 Tanggal             2020-07-23 05:57:25
                 Ukuran              635x338mmk
                 Warna               Warna
                 AD Value            Rp 822.325.000
                 News Value          Rp 8.223.250.000
                 Kategori            Kementerian Ketenagakerjaan
                 Layanan             Korporasi
                 Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemnaker)  menjalin  kerja  sama  dengan  Kementerian  Badan
              Usaha  Milik  Negara  (BUMN).  Kerja  sama  ini  untuk  pelatihan  dan  penempatan  kerja  bagi
              penyandang  disabilitas  .

              Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, sesuai data Februari 2019, Badan Pusat
              Statistik (BPS) mencatat jumlah penduduk usia kerja penyandang disabilitas mencapai 20,98
              juta orang dan angkatan kerja penyandang disabilitas sebanyak 10,19 juta orang.



              MEMBERDAYAKAN DISABILITAS

              Perhatian terhadap kelompok disabilitas di Tanah Air terus menunjukkan perbaikan. Namun, tak
              dapat dimungkiri masih ada pandangan sebelah mata dari banyak pihak karena keterbatasan
              fisik yang melekat pada mereka.

              Karena itu, pemerintah dituntut terus memikirkan bagaimana mereka bisa berdaya, termasuk
              mendorong affirmatif action agar mereka bisa mendapat kesempatan, terutama berkiprah di
              lapangan  kerja  dengan  harapan  mereka  bisa  sejahtera.  Tentu  pemerintah  juga  dituntut
              memberikan mereka pelatihan agar mereka mempunyai bekal untuk bekerja.

              Kemarin pemerintah melalui Kementerian Tenaga Kerja dan Kementerian Badan Usaha Milik
              Negara  (BUMN)  menegaskan  komitmen  BUMN  memberikan  kesempatan  pada  kelompok
              disabilitas  untuk  berkarier.  Sepanjang  tahun  ini  BUMN  merekrut  178  orang  disabilitas  yang
              merupakan komitmen 2%.

              Kendati demikian, tugas pemerintah memperhatikan mereka belum serta-merta usai. Kondisi ini
              diakui Menaker Ida Fauziyah. Mengutip data Badan Pusat Statistik

              (BPS) pada Februari 2019, jumlah penduduk usia kerja penyandang disabilitas mencapai 20,9
              juta orang. Dari angka tersebut, angkatan kerja terdata sebesar 10,19 juta dan yang bekerja
              9,91 juta orang.




                                                           12
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18