Page 160 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 23 JULI 2020
P. 160

"Selain fokus bekerja pada hari ini, saya mengharapkan dukungan ibu Menaker Ida Fauziyah
              tentang  bagaimana  harus  bersinergi  pada  'tugas  tambahan'  saya  dengan  Menaker  (untuk)
              memastikan program-program yang bisa disinergikan bahwa kesempatan pembukaan lapangan
              kerja  dengan  kondisi  saat  ini  dan  juga  memastikan  bantuan  kepada  pekerja  formal  serta
              informal  yang  sekarang sangat  membutuhkan karena  kondisi  (COVID-19)  ini  sehingga kami
              harus menjadi satu paduan," ujar Erick Thohir di Jakarta, Rabu (22/7).

              Menurut Erick, dukungan dari Menaker penting karena tugas-tugas tersebut merupakan bagian
              yang harus dilaksanakan secara bersama, dan tidak bisa dijalankan secara egosektoral.

              Di  samping  itu  Komite  Penanganan  COVID-19  dan  dan  Pemulihan  Ekonomi  Nasional  yang
              dibentuk oleh Presiden Joko Widodo bisa hadir dan berjalan karena ada dukungan dari para
              menteri Kabinet Indonesia Maju.
              Menteri BUMN mengatakan bahwa dalam kondisi saat ini semua pihak menghadapi COVID-19
              dan memulihkan perekonomian nasional, dengan tidak melihat kekurangan tapi justru fokus
              dalam bekerja.

              "Saya rasa dua hal sudah kami laksanakan dengan baik Menaker, dan yang lebih besar harus
              kami laksanakan lagi. Mohon dukungan dari ibu Menaker," kata Erick Thohir, dikutip  Antara  .
              (Ank/Sik).




















































                                                           159
   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164   165