Page 61 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 NOVEMBER 2019
P. 61

Title          JOKOWI: TANPA TURBULENSI POLITIK, UMK INDONESIA BISA CAPAI RP 23 JUTA PER
                              BULAN
               Media Name     liputan6.com
               Pub. Date      26 November 2019
               Page/URL       https://www.liputan6.com/bisnis/read/4119538/jokowi-tanpa-turbulensi-p olitik-umk-
                              indonesia-bisa-capai-rp-23-juta-per-bulan
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive









               Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan keyakinannya terhadap kalkulasi
               Bank Dunia, IMF, McKenzie, bahwa Indonesia akan masuk ke dalam kelompok
               empat besar negara dengan perekonomian terkuat di dunia.

               "Saya meyakini itu akan mencapai titik itu. GDP nominal, GDP PDB kita nomor 4
               perkiraan nanti income per kapita kita sudah mencapai USD 23 ribu per tahun
               sampai USD 29 ribu per tahun. Kalau sekarang UMK kita baru Rp 2 juta sampai Rp 3
               juta. Nantinya Rp 23 juta per bulan," kata Jokowi dikutip dari laman Setkab, Selasa
               (26/11/2019).

               Menurut Jokowi, hal itu merupakan lompatan yang sangat besar dan akan terjadi
               jika langkah besar, pekerjaan-pekerjaan besar yang dilakukan dengan tahapan-
               tahapan yang benar tanpa gangguan turbulensi politik.

               "Jangan sampai stabilitas politik, stabilitas keamanan itu ada seperti ini terus.
               Seolah-olah perhitungan itu tidak akan meleset karena yang menghitung bukan
               saya pribadi dan tentu saja tantangan-tantangan kita besar sekali," kata dia

               Sekarang ini, kata Jokowi, Indonesia tengah dalam tahapan membangun sebuah
               kepercayaan dari negara-negara lain. Indonesia akan menunjukan bahwa
               perekonomian nasional bisa tumbuh, meskipun ekonomi dunia yang babak belur
               semuanya.

               Ia menyebutkan, Indonesia masih bisa bertahan, pertumbuhan ekonomi Indonesia
               masih bertahan di atas 5 persen. Jika angka itu terus bisa dipertahankan, Jokowi
               meyakini, kepercayaan negara lain bisa benar-benar melihat Indonesia.

               "Itulah yang kita tunggu-tunggu sebetulnya sehingga harus mudah mengalir,
               Foreign Direct Investment juga terus itulah nanti kita harapkan bisa mempercepat,
               bisa maju lebih depan lagi, kita bisa ke 4 besar ekonomi dunia," tutur Jokowi.
               CORE Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 2020 Cuma 4,9 Persen

               Center of Reform on Economics (Core) Indonesia memprediksi pertumbuhan
               ekonomi Indonesia di 2020 bakal berada di kisaran 4,9 persen hingga 5,1 persen.
               Prediksi ini diakui melebar dibandingkan dengan prediksi sebelumnya.




                                                       Page 60 of 127.
   56   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66