Page 350 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 MEI 2020
P. 350
Meskipun kedatangan para TKA China itu sudah dinyatakan ditunda, penolakan
tetap berlanjut.
Ketua Umum Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (KPBI) Ilhamsyah menilai
kebijakan pemerintah mengizinkan masuk 500 TKA asal China di tengah badai PHK
imbas Covid-19 sangat menyakitkan bagi tenaga kerja lokal. Kebijakan ini,
menunjukkan pemerintah diskriminatif dan berpihak kepada kepentingan investor.
"Di saat warga sendiri dibatasi, warga negara lain malah leluasa dibiarkan masuk. Di
saat tenaga kerja lokal banyak yang di PHK, pemerintah malah memasukkan tenaga
kerja dari negara lain. Ini kan paradok sekali," kata Ilhamsyah.
Partner Sindikasi Konten: Rakyat Merdeka.
Page 349 of 695.

