Page 56 - Favor Of God (E-Book)
P. 56

mengikuti semacam tes masuk perguruan tinggi. Saya kemudian
                         mencantumkan nama 2 perguruan tinggi swasta sebagai pilihan saya.
                         Sesungguhnya hal ini bukanlah keinginan dari diri sendiri, tetapi
                         karena saya ikut-ikutan teman sebangku yang juga duluan memilih
                         2 nama perguruan tinggi tersebut.  Sebelum ujian dan sebelum
                         pengumuman saya selalu berdoa agar kiranya Tuhan meluluskan
                         saya masuk ke universitas pilihan, tetapi sekali lagi Tuhan tidak
                         menjawab doa saya. Saya tidak diterima di universitas pilihan saya

                         walaupun hasil ujian saya lumayan.  Tentunya saya merasa kecewa
                         karena saya berpikir saya adalah murid yang bodoh dibandingkan
                         teman-teman saya lainnya. Tetapi puji Tuhan kekecewaan itu tidak
                         berkepanjangan karena saya tidak terlalu menginginkan masuk ke
                         universitas–universitas tersebut.
                             Satu hal yang saya syukuri adalah kenyataan bahwa sejak masih
                         Sekolah Minggu dan remaja saya aktif di gereja dekat rumah saya

                         bernama  Gereja Sidang  Jemaat Allah Gunung Sari.  Setiap kali
                         saya  mendengar  kotbah-kotbah  tentang  pelayanan  atau  misi,  hal
                         mempersembahkan hidup pada Tuhan dan tema-tema panggilan
                         Tuhan, selalu membuat hati saya bersemangat. Saya percaya bahwa
                         semua hal itu adalah pekerjaan Allah dan Roh-Nya di dalam hati
                         saya.  Dengan  bimbingan  gembala  sidang  dan  dukungan  teman-
                         teman gereja, terlebih orang tua, saya mantap mengambil keputusan
                         untuk melanjutkan pendidikan ke sekolah Alkitab.



                                            Masa Persiapan Pelayanan

                             Masih terukir jelas dalam ingatan saya pengalaman menempuh
                         pendidikan di sekolah Alkitab. Saya menempuh pendidikan di STT
                         Satyabhakti  Malang mulai tahun 2003 sampai lulus strata-1 di tahun
                                     41
                         2007. Walaupun tidak ada keinginan untuk menjadi pengajar, saya

                         kemudian melanjutkan pendidikan ke STIPAK untuk memperoleh
                         gelar S. PAK karena menuruti anjuran papi saya.

                             41 Selanjutnya disingkat STT SATI.
                          48   Favor of God
   51   52   53   54   55   56   57   58   59   60   61